JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 90 rumah di kawasan RT 07/02, Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat terendam banjir setelah hujan deras pada Selasa (5/4/2022) sore. Banjir dengan ketinggian 50 sentimeter di lokasi tersebut terjadi sejak pukul 15.00 WIB.
"Di sini yang terendam 90 rumah, yang terdampak sekitar 200 kepala keluarga," kata ketua RT 07, Setiabudi, saat ditemui di lokasi banjir, dikutip dari Antara, Selasa.
Baca juga: 4 Titik di Jakarta Timur Terendam Banjir Setelah Hujan Deras Selasa Sore
Setiabudi membenarkan RT di wilayahnya kerap terendam banjir lantaran lokasinya berada persis di bantaran Kali Sekretaris.
Saat hujan deras air di Kali Sekretaris kerap meluap dan menggenangi wilayah permukiman sekitarnya.
Menurut Setiabudi, warga RT 07/02 tidak ada yang mengungsi meski genangan banjir saat ini cukup tinggi.
"Tidak ada yang mengungsi. Rata-rata masih pada di rumah," kata dia.
Selain Jakarta Barat, banjir juga merendam sejumlah titik di wilayah Jakarta Timur.
Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur mencatat ada empat titik banjir setelah hujan deras yang mengguyur pada Selasa sore.
Banjir merendam puluhan rumah di Jalan Al Umar RT 004 dan 005 RW 012 Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur. Menurut Gatot, banjir mulai surut pada Selasa petang.
"Ketinggian air hingga 55 sentimeter. Penyebabnya hujan deras," ujar Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman, dalam keterangannya.
Baca juga: Hujan Disertai Angin Kencang, 11 Titik di Kota Bekasi Terendam Banjir
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.