Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi: Volume Kendaraan di Jalan Daan Mogot pada H-7 hingga H-1 Lebaran Normal

Kompas.com - 04/05/2022, 15:16 WIB
Mita Amalia Hapsari,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Kepolisian Resor Jakarta Barat, Komisaris Polisi Maulana Karepesina mengatakan, arus mudik pada H-7 hingga H-1 Lebaran di Jalan Raya Daan Mogot terpantau normal.

"Secara umum pergerakan pengendara bermotor sejak H-7 hingga H-1 Lebaran terpantau masih normal. Tidak terjadi penumpukan kendaraan berlebih di Jalan Raya Daan Mogot," kata Maulana, saat dihubungi, Rabu (4/5/2022).

Baca juga: Pemudik Diprediksi Mulai Melintas di Jalan Daan Mogot Malam Ini

Maulana mengatakan, Jalan Raya Daan Mogot sebelumnya diperkirakan akan menjadi jalan alternatif pemudik, khususnya pemotor, yang hendak menuju Kota Tangerang dan Banten, hingga menyeberang ke Sumatera.

Kendati demikian, selama arus mudik, terpantau hanya sedikit peningkatan volume kendaraan yang melintasi jalan arteri tersebut. Peningkatan volume kendaraan didominasi oleh pengendara roda dua.

Namun, peningkatan justru terjadi di ruas jalan arah Tangerang menuju Jakarta.

"Puncaknya itu satu hari sebelum lebaran. H-1 itu ada peningkatan sedikit dari Tangerang menuju Jakarta yang melintasi Daan Mogot, sekitar 5 persen di malam hari," jelas Maulana.

Selain di Jalan Raya Daan Mogot, Maulana mengatakan, situasi lalu lintas di sekitar kawasan wisata Kota Tua, Tamansari, juga ramai lancar.

"Termasuk kawasan Kota Yua, arus lalu lintas di dalam, masih normal. Hal ini kemungkinan disebabkan Kota Tua juga masih dalam revitalisasi, sehingga berpengaruh juga pada lalu lintas," kata dia.

Baca juga: Polri Siapkan 5 Rute Alternatif Jakarta-Bandung Saat One Way Arus Balik Lebaran

Kendati pergerakan pemudik sebelum Lebaran tidak signifikan, Maulana mengatakan pihaknya tetap menyiapkan sejumlah pos pengamanan untuk memantau arus balik.

Empat pos pengamanan di jalan arteri yakni berada di simpang lampu lalu lintas Grogol, simpang lampu lalu lintas Pesing, simpang lampu lalu lintas Cengkareng, dan Warung Gantung, Kalideres.

"Selain itu, kami juga menyiapkan pos pengamanan terpadu di Terminal Kalideres dan Terminal Grogol," ucap Maulana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istri Oknum Pejabat Kemenhub Sebut Suaminya Tak Hanya Injak Kitab Suci, tapi Juga Lakukan KDRT

Istri Oknum Pejabat Kemenhub Sebut Suaminya Tak Hanya Injak Kitab Suci, tapi Juga Lakukan KDRT

Megapolitan
Polisi Harap Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar Langsung di TKP

Polisi Harap Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar Langsung di TKP

Megapolitan
Oknum Pejabat Kemenhub Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci untuk Buktikan Tak Selingkuh

Oknum Pejabat Kemenhub Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci untuk Buktikan Tak Selingkuh

Megapolitan
Kumpulkan 840.640 KTP, Dharma Pongrekun Juga Unggah Surat Dukungan untuk Perkuat Syarat Cagub Independen

Kumpulkan 840.640 KTP, Dharma Pongrekun Juga Unggah Surat Dukungan untuk Perkuat Syarat Cagub Independen

Megapolitan
Kronologi Tabrak Lari di Gambir yang Bikin Ibu Hamil Keguguran, Pelat Mobil Pelaku Tertinggal di TKP

Kronologi Tabrak Lari di Gambir yang Bikin Ibu Hamil Keguguran, Pelat Mobil Pelaku Tertinggal di TKP

Megapolitan
Ulah Nekat Pria di Jakut, Curi Ban Beserta Peleknya dari Mobil yang Terparkir gara-gara Terlilit Utang

Ulah Nekat Pria di Jakut, Curi Ban Beserta Peleknya dari Mobil yang Terparkir gara-gara Terlilit Utang

Megapolitan
Dharma Pongrekun Unggah 840.640 Dukungan Warga DKI ke Silon, KPU: Syarat Minimal Terpenuhi

Dharma Pongrekun Unggah 840.640 Dukungan Warga DKI ke Silon, KPU: Syarat Minimal Terpenuhi

Megapolitan
Istri Oknum Pejabat Kemenhub Akui Suaminya Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci

Istri Oknum Pejabat Kemenhub Akui Suaminya Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci

Megapolitan
Polisi Tangkap Pelaku Tabrak Lari di Gambir yang Sebabkan Ibu Hamil Keguguran

Polisi Tangkap Pelaku Tabrak Lari di Gambir yang Sebabkan Ibu Hamil Keguguran

Megapolitan
Polisi Akan Datangi Rumah Pemilik Fortuner yang Halangi Perjalanan Ambulans di Depok

Polisi Akan Datangi Rumah Pemilik Fortuner yang Halangi Perjalanan Ambulans di Depok

Megapolitan
Polisi Selidiki Kasus Penistaan Agama yang Diduga Dilakukan Oknum Pejabat Kemenhub

Polisi Selidiki Kasus Penistaan Agama yang Diduga Dilakukan Oknum Pejabat Kemenhub

Megapolitan
Viral Video Perundungan Pelajar di Citayam, Korban Telepon Orangtua Minta Dijemput

Viral Video Perundungan Pelajar di Citayam, Korban Telepon Orangtua Minta Dijemput

Megapolitan
Curhat Warga Rawajati: Kalau Ada Air Kiriman dari Bogor, Banjirnya kayak Lautan

Curhat Warga Rawajati: Kalau Ada Air Kiriman dari Bogor, Banjirnya kayak Lautan

Megapolitan
Heru Budi Bakal Lanjutkan Pelebaran Sungai Ciliwung, Warga Terdampak Akan Didata

Heru Budi Bakal Lanjutkan Pelebaran Sungai Ciliwung, Warga Terdampak Akan Didata

Megapolitan
Ibu Hamil Jadi Korban Tabrak Lari di Gambir, Kandungannya Keguguran

Ibu Hamil Jadi Korban Tabrak Lari di Gambir, Kandungannya Keguguran

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com