Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wagub Riza Patria: Mohon Pamit, Ini "Weekend" Terakhir Saya Bertugas di Jakarta

Kompas.com - 10/10/2022, 20:55 WIB
Muhammad Naufal,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ahmad Riza Patria menyampaikan permohonan maafnya kepada masyarakat apabila masih ada kekurangan selama dirinya menjabat Wakil Gubernur DKI Jakarta.

Hal ini Riza sampaikan menjelang purnatugas pada 16 Oktober 2022, atau enam hari mendatang.

Menjelang lengser, Riza mengaku semakin sering melakukan peresmian hingga perpisahan dengan berbagai komunitas.

"Saya menyelesaikan program, tugas, yang ada administrasi lain-lain, kunjungan peresmian, dan perpisahan dengan komunitas," tuturnya di Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Senin (10/10/2022).

Baca juga: Jelang Purnatugas, Anies Akui Telah Pamitan ke Pemuka Agama di Jakarta

Riza kemudian mengucapkan rasa terima kasihnya sekaligus memohon maaf jika selama menjadi Wakil Gubernur DKI terdapat kesalahan atau kekurangan.

"Rasa syukur, rasa terima kasih, dan tidak lupa permohonan maaf apabila di bawah kepemimpinan kami ada yang kurang dan salah, mohon maaf," paparnya.

Politisi Gerindra itu menegaskan, pemerintah akan selalu hadir untuk masyarakat meski pimpinannya berganti.

Pemimpin baru, kata Riza, juga bakal membuat program-program bagi warga.

"Pemerintah negara tetap hadir siapapun pemimpinnya. Dia akan melaksanakan apa yang menjadi program-program pemerintah dan negara," ucapnya.

Baca juga: Riza Patria ke RT/RW: Gubernur Anies Bekerja dengan Sentuhan Hati, Teruskan Itu agar Jakarta Maju

Usai purnatugas, Riza mengaku akan fokus mengemban tugasnya sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra DKI Jakarta.

Menurut dia, salah satu tugasnya nanti adalah memenangkan pemilihan umum (pemilu) 2024.

"Tugas saya sebagai Ketua DPD Gerindra (adalah) bagaimana memenangkan pemilu legislatif DKI Jakarta (dan) memenangkan Pilpres 2024 untuk Pak Prabowo," tegasnya.

Tak hanya Riza, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beberapa kali berpamitan kepada warga menjelang purnatugas.

Seperti misalnya, pada Minggu (9/10/2022), Anies menghadiri Milad ke-117 Tahun Syarikat Islam di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

Baca juga: Heru Budi Jadi Pj Gubernur DKI, Riza Patria: Dia Orang Lama di Jakarta, Sudah Paham soal Ibu Kota

Dalam sambutannya di acara tersebut, Anies berpamitan hingga berujar bahwa dirinya masih memiliki tugas untuk membangun Jakarta dan Indonesia ke depannya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com