BEKASI, KOMPAS.com - Seorang pengendara sepeda motor bernama Taryani Dede Saputra (29) tewas terlindas di Jalan Raya Gatot Subroto, Desa Karangasih, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Senin (6/2/2023) malam.
Kasat Lantas Polres Metro Bekasi, Kompol Arga Dija Putra mengatakan, korban tewas ketika mengendarai sepeda motor merek Yamaha Xeon bernomor polisi T 2982 HO.
"Sepeda Motor Yamaha Xeon yang dikendarai oleh TDS saat itu melaju dari barat hendak menuju timur," ujar Arga dikutip dari keterangannya, Selasa (7/2/2023).
Setibanya di lokasi, korban diduga oleng dan tak dapat mengendalikan kendaraannya.
Korban yang terjatuh, kemudian masuk ke dalam kolong dump truk yang dikemudikan oleh Nipan.
Baca juga: Arus Lalu Lintas dari Blok M ke Fatmawati Macet Imbas Banjir
"Kendaraan truk bernomor polisi B 9910 FYV itu kemudian melindas korban yang sudah masuk ke kolong," ungkap Arga.
Akibat peristiwa tersebut, korban pun langsung tewas seketika di lokasi kejadian.
Polisi yang tiba ke lokasi, kemudian mengevakuasi jasad korban dan membawanya ke RS Sentra Medika, Pasir Gombong, Cikarang.
Adapun Arga mengatakan, dua kendaraan yang terlibat kecelakaan itu langsung dibawa ke unit Satlantas Polres Metro Bekasi sebagai barang bukti.
"Kendaraan sepeda motornya mengalami rusak. Kami langsung menggelar olah TKP dan membawa dua kendaraan yang terlibat dalam insiden itu," jelas Arga.
Baca juga: Warga Bisa Lewati Skywalk Kebayoran secara Gratis jika Tak Akan Naik Transjakarta
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.