JAKARTA, KOMPAS.com - Advisor Formula E dari Jakpro, Irawan Sucahyono mengatakan, perbaikan aspal sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, telah rampung jelang ajang balap mobil listrik itu berlangsung pada 3-4 Juni 2023.
"Sudah 100 persen aspalnya doang, ini kan ada sedikit yang dibenerin karena jalannya sering dilewati," ujar Irawan di lokasi pada Selasa (9/5/2023).
Baca juga: Beton Sirkuit Formula E Catnya Terkelupas, Jakpro: Itu Nanti Buat Pasang Iklan
Irawan mengatakan, perbaikan aspal sirkuit itu dipercepat karena menyesuaikan aturan dari Federasi Formula E yang meminta harus rampung dua bulan sebelum ajang balap digelar.
"Khusus untuk aspalnya sirkuit, federasi minta dua bulan sebelumnya (sudah selesai) karena di hari-hari itu lah dia mau meninjau. Kalau dua bulan masih dikerjain lagi itu biasanya tidak mau," ucap Irawan.
Irawan mengatakan perbaikan aspal sirkuit tidak memakan banyak pengerjaan. Hanya titik-titik aspal yang mengalami kerusakan yang kini diperbaiki.
"Tapi secara keseluruhan yang penting adalah tikungannya. Sebetulnya tikungan-tikungan ini masih oke," ucap Irawan.
Irawan mengatakan, sampai saat ini masih ada perbaikan pada sekitaran sirkuit Formula E menjelang penyelenggaraan balap mobil listrik yang akan dihelat kurang dari sebulan.
Baca juga: Satu Bulan Menjelang Formula E Jakarta 2023: Tiket Early Bird Ludes dan Sarana Sirkuit Diperbaiki
Salah satu yang sedang diperbaiki yakni ada pada tengah-tengah sirkuit yang nanti akan diperuntukkan bagi penonton, termasuk penonton VIP.
"Iya itu belum. Kayak seperti ini, (tengah-tengah sirkuit) harus rata karena akan menjadi tempat orang kan," ucap Irawan.
Selain itu, perbaikan juga dilakukan pada tempat duduk penonton. Beberapa perbaikan yang saat ini sedang dilakukan yakni pada konstruksi bangku penonton.
"Ini akan dicek saja. Sebetulnya ini masih bagus. Baru tahun lalu masih oke, paling hanya dicek saja. Safety yang dicek justru bawahnya, bukan atasnya," ucap Irawan.
Sebagai informasi, Formula E Jakarta akan berlangsung di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, pada 3-4 Juni 2023.
Baca juga: Ada Tiga Kantong Parkir Kendaraan Penonton Formula E 2023, Ini Lokasinya
Terdapat empat kategori tiket Formula E 2023, yakni Circuit Festival, Grand Stand, Jakarta Deluxe Suite, serta Jakarta Royal Suite.
Tiket early bird lebih murah atau mendapatkan diskon 20 persen dari harga normal per kategori.
Meski tiket early bird telah laku terjual, panitia Formula E Jakarta tengah menggencarkan penjualan tiket lomba balap mobil listrik tersebut.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.