Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nama Keponakan Dicatut sebagai Pemilik Land Cruiser Sitaan KPK, Keluarga Ini Merasa Hidupnya Terganggu

Kompas.com - 19/05/2023, 09:59 WIB
Dzaky Nurcahyo,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Land Cruiser GR Sport 4x4 AT yang disita Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tercatat milik seorang wanita bernama Sazitta Damara Arwin.

Nama Sazitta tertulis secara sah di dalam surat tanda nomor kendaraan (STNK) ketika KPK menyita dokumen kepemilikan Land Cruiser dari tangan Dadan Tri Yudianto.

Dadan adalah seorang pengusaha sekaligus mantan bos Wika Beton yang baru ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap pengurusan perkara di Mahkamah Agung (MA).

Uyung, paman Sazitta, mengungkapkan, keponakannya tak mungkin memiliki mobil mewah keluaran tahun 2022 itu.

Pasalnya, tidak ada ruangan yang cukup untuk memarkirkan Land Cruiser. Terlebih, alamat yang dicatut di STNK berlokasi di dalam gang, bilangan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

"Enggak ada (mobil), ponakan saya di sini enggak ada yang punya mobil, pakai motor semua," ungkap Uyung saat ditemui di kediamannya, Kamis (18/5/2023).

Baca juga: Menelusuri Land Cruiser Sitaan KPK yang Beralamat di Dalam Gang

Uyung berujar, pencatutan nama Sazitta sebagai pemilik Land Cruiser mengganggu kehidupan keluarganya.

Sebab, sudah ada puluhan orang yang bolak-balik ke rumahnya untuk mengetahui fakta yang sebenarnya.

"Sangat terganggulah, kenyamanan saya terganggu, banyak orang bolak-balik datang ke sini, apalagi yang mau saya jelaskan dan buktikan, kan memang tidak punya," ujar Uyung.

Oleh karena itu, Uyung berharap, sejumlah media yang datang ke rumahnya bisa meluruskan informasi kepemilikan Land Cruiser itu.

Sazitta juga disebut bakal membuat klarifikasi dalam waktu dekat karena aktivitas keluarga besarnya terganggu setelah alamatnya bocor.

"Saat ini Sazitta berada di luar kota. Saya juga sempat memastikan ke dia, tetapi memang informasi yang ada tidak benar. Nanti dia mau memberi penjelasan, soalnya kami semua kaget dengan (pencatutan) ini," imbuh Uyung.

Baca juga: Namanya Dicatut sebagai Pemilik Land Cruiser Sitaan KPK, Keluarga Ini Syok: Demi Allah Enggak Punya Mobil

Sebagai informasi, Kompas.com menelusuri kediaman pribadi Sazitta di Jalan Petogogan I Gang V, Kebayoran Baru, pada Kamis sore.

Berdasarkan penelusuran, alamat yang tercatut di STNK Land Cruiser berlokasi di dalam gang sempit. Gang dengan kontur jalan menurun itu hanya memiliki lebar sekitar 2,5 meter.

Lebar jalan semakin menyempit ketika Kompas.com menempuh perjalanan sejauh 50 meter ke dalam gang. Lebar jalan berkurang lebih dari separuhnya, tersisa sekitar satu meter.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU DKI Pastikan Keamanan Data 618.000 KTP yang Dikumpulkan untuk Syarat Dukung Cagub Independen

KPU DKI Pastikan Keamanan Data 618.000 KTP yang Dikumpulkan untuk Syarat Dukung Cagub Independen

Megapolitan
Ketua RW: Aktivitas Ibadah yang Dilakukan Mahasiswa di Tangsel Sudah Dikeluhkan Warga

Ketua RW: Aktivitas Ibadah yang Dilakukan Mahasiswa di Tangsel Sudah Dikeluhkan Warga

Megapolitan
Pemilik Warteg Kesal, Pria yang Bayar Makanan Sesukanya 'Nyentong' Nasi Sendiri

Pemilik Warteg Kesal, Pria yang Bayar Makanan Sesukanya "Nyentong" Nasi Sendiri

Megapolitan
Hampir Dua Pekan, Preman yang Hancurkan Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Hampir Dua Pekan, Preman yang Hancurkan Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Megapolitan
Warga Bogor yang Rumahnya Ambruk akibat Longsor Bakal Disewakan Tempat Tinggal Sementara

Warga Bogor yang Rumahnya Ambruk akibat Longsor Bakal Disewakan Tempat Tinggal Sementara

Megapolitan
Jelang Kedatangan Jemaah, Asrama Haji Embarkasi Jakarta Mulai Berbenah

Jelang Kedatangan Jemaah, Asrama Haji Embarkasi Jakarta Mulai Berbenah

Megapolitan
KPU DKI Terima 2 Bacagub Independen yang Konsultasi Jelang Pilkada 2024

KPU DKI Terima 2 Bacagub Independen yang Konsultasi Jelang Pilkada 2024

Megapolitan
Kecamatan Grogol Petamburan Tambah Personel PPSU di Sekitar RTH Tubagus Angke

Kecamatan Grogol Petamburan Tambah Personel PPSU di Sekitar RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Alasan Pria Ini Bayar Sesukanya di Warteg, Ingin Makan Enak tapi Uang Pas-pasan

Alasan Pria Ini Bayar Sesukanya di Warteg, Ingin Makan Enak tapi Uang Pas-pasan

Megapolitan
Bakal Maju di Pilkada DKI Jalur Independen, Tim Pemenangan Noer Fajrieansyah Konsultasi ke KPU

Bakal Maju di Pilkada DKI Jalur Independen, Tim Pemenangan Noer Fajrieansyah Konsultasi ke KPU

Megapolitan
Lindungi Mahasiswa yang Dikeroyok Saat Beribadah, Warga Tangsel Luka karena Senjata Tajam

Lindungi Mahasiswa yang Dikeroyok Saat Beribadah, Warga Tangsel Luka karena Senjata Tajam

Megapolitan
Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Pengamat: Mungkin yang Dipukulin tapi Enggak Meninggal Sudah Banyak

Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Pengamat: Mungkin yang Dipukulin tapi Enggak Meninggal Sudah Banyak

Megapolitan
Cegah Prostitusi, 3 Posko Keamanan Dibangun di Sekitar RTH Tubagus Angke

Cegah Prostitusi, 3 Posko Keamanan Dibangun di Sekitar RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Kasus Berujung Damai, Pria yang Bayar Makanan Sesukanya di Warteg Dibebaskan

Kasus Berujung Damai, Pria yang Bayar Makanan Sesukanya di Warteg Dibebaskan

Megapolitan
Kelabui Polisi, Pria yang Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang Sempat Cukur Rambut

Kelabui Polisi, Pria yang Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang Sempat Cukur Rambut

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com