Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SIM A Jadi Syarat Sewa Mobil Golf di TMII, jika Tak Punya, Harus Didampingi Sopir

Kompas.com - 04/09/2023, 14:44 WIB
Nabilla Ramadhian,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta Timur menyediakan mobil golf untuk disewa dan digunakan pengunjung berkeliling kawasan wisata itu.

Sebab, seluruh wisatawan yang berkunjung ke TMII kini tak bisa lagi menggunakan kendaraan pribadi untuk berkeliling di kawasan wisata itu.

Kendaraan pribadi pengunjung wajib memarkirkan kendaraan di Gedung Elevated Parking untuk mengurangi jejak karbon.

Sebagai alternatif, pengunjung yang malas berjalan kaki atau mengantre odong-odong listrik bisa menyewa mobil golf.

Operational Origami, vendor penyewaan mobil golf di TMII, Yudi Hardiansyah mengatakan, calon penyewa mobil golf wajib memiliki SIM A.

"Untuk buggy atau mobil golf, calon penyewa harus punya dan menitipkan Sim A," tutur dia di TMII, Minggu (3/9/2023).

Baca juga: Larang Kendaraan Pribadi, TMII Sewakan Sepeda Listrik Rp 70.000 per 30 Menit

Dengan syarat itu, pihak penyewa mendapat jaminan bahwa wisatawan yang menyewa mobil golf mampu mengendarainya.

Namun, bukan berarti pengunjung yang tidak bisa menyetir mobil dilarang menyewa mobil golf.

Sebab, pihaknya juga menyediakan sopir untuk membantu wisatawan.

"Kalau enggak bisa ngendarain, bisa kami sediakan sopir. Bayarannya (sopir) terpisah, kisaran Rp 50.000-Rp 100.000. Tergantung negosiasi sopir dan konsumen," jelas dia.

"Sopir ini sekalian jadi pemandu juga. Jadi wisatawan jalan-jalan bisa sekalian dapat pengetahuan," imbuh Yudi.

Saat ini, ada sekitar 14 mobil golf yang tersedia. Harga sewanya berada pada kisaran Rp 350.000-Rp 600.000 per dua jam, tergantung ukuran dan kapasitas penumpangnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tepergok Hendak Curi Motor, Maling di Koja 'Video Call' Ibunya Saat Diciduk Warga

Tepergok Hendak Curi Motor, Maling di Koja "Video Call" Ibunya Saat Diciduk Warga

Megapolitan
Kronologi Remaja Tikam Seorang Ibu di Bogor, Berawal dari Mabuk dan Panik

Kronologi Remaja Tikam Seorang Ibu di Bogor, Berawal dari Mabuk dan Panik

Megapolitan
Maju Pilkada DKI Jalur Independen, Dharma Pongrekun: Mau Selamatkan Rakyat

Maju Pilkada DKI Jalur Independen, Dharma Pongrekun: Mau Selamatkan Rakyat

Megapolitan
Dishub DKI Minta Warga Laporkan ke Aplikasi JAKI jika Temukan Jukir Liar di Minimarket

Dishub DKI Minta Warga Laporkan ke Aplikasi JAKI jika Temukan Jukir Liar di Minimarket

Megapolitan
Buntut Penganiayaan Taruna STIP, Desakan Moratorium hingga Penutupan Sekolah Menguat

Buntut Penganiayaan Taruna STIP, Desakan Moratorium hingga Penutupan Sekolah Menguat

Megapolitan
Jukir Liar Minimarket Tergolong Tindak Pidana, Dishub DKI Bakal Terapkan Sidang di Tempat

Jukir Liar Minimarket Tergolong Tindak Pidana, Dishub DKI Bakal Terapkan Sidang di Tempat

Megapolitan
Polisi Sebut Tersangka Kasus Kematian Taruna STIP Masih Mungkin Bertambah

Polisi Sebut Tersangka Kasus Kematian Taruna STIP Masih Mungkin Bertambah

Megapolitan
Jukir Liar Tak Setuju Ditertibkan, Kadishub DKI: Siapa Pun yang Timbulkan Keresahan, Harus Ditindak Tegas

Jukir Liar Tak Setuju Ditertibkan, Kadishub DKI: Siapa Pun yang Timbulkan Keresahan, Harus Ditindak Tegas

Megapolitan
3 Korban Tewas Kebakaran Kapal di Muara Baru Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen

3 Korban Tewas Kebakaran Kapal di Muara Baru Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen

Megapolitan
Remaja di Bogor Ditangkap Polisi Usai Tusuk Seorang Ibu dalam Keadaan Mabuk

Remaja di Bogor Ditangkap Polisi Usai Tusuk Seorang Ibu dalam Keadaan Mabuk

Megapolitan
Temui Heru Budi di Balai Kota, Ahmed Zaki Pastikan Bukan Bahas Isu Pilkada DKI 2024

Temui Heru Budi di Balai Kota, Ahmed Zaki Pastikan Bukan Bahas Isu Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Warga Tangkap Pria yang Diduga Tusuk Perempuan di Bogor

Warga Tangkap Pria yang Diduga Tusuk Perempuan di Bogor

Megapolitan
Pemprov DKI Tertibkan 15 Rumah Kumuh di Tanah Tinggi, Direnovasi Jadi Tipe 36

Pemprov DKI Tertibkan 15 Rumah Kumuh di Tanah Tinggi, Direnovasi Jadi Tipe 36

Megapolitan
Ungkap Peredaran Sabu di Tebet, Polisi Selidiki Kemungkinan Asal Narkoba dari Kampung Bahari

Ungkap Peredaran Sabu di Tebet, Polisi Selidiki Kemungkinan Asal Narkoba dari Kampung Bahari

Megapolitan
Heru Budi Pastikan Pasien TBC yang Bukan KTP DKI Bisa Berobat di Jakarta

Heru Budi Pastikan Pasien TBC yang Bukan KTP DKI Bisa Berobat di Jakarta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com