Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wagub DKI Bangga Suguhkan Rambutan kepada Mantan PM Thailand

Kompas.com - 05/02/2015, 20:35 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyuguhkan buah-buahan asli Indonesia kepada mantan Perdana Menteri Thailand ‎Chuan Leekpai dan delegasi Partai Demokrat Thailand saat mereka berkunjung ke Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (5/2/2015)

Buah-buahan seperti rambutan, pisang, dukuh, dan salak sengaja dihidangkan Djarot kepada tamu dari negeri Gajah Putih tersebut.

Djarot mengaku menyuguhkan buah-buahan lokal tersebut untuk mempopulerkan buah asli dalam negeri yang rasanya tak kalah enak dibandingkan buah di negeri lain.

"‎Makanya kita sediakan itu buah lokal, supaya dia tahu bahwa rambutan kita lebih manis dari mereka. Pisang kita lebih manis, dukuh kita lebih manis dari produk mereka," kata Djarot seusai menerima kunjungan tamu dari Thailand.

Selain menyajikan buah-buah lokal, tampak juga pegawai di lingkungan Wakil Gubernur DKI Jakarta menghidangkan jajanan tradisional Indonesia di antaranya kue lapis, sus, dan kue lumpur kepada delegasi Thailand tersebut.

Adapun kedatangan delegasi Thailand yang dipimpin Chuan Leekpai dalam rangka belajar sistem otonomi daerah yang dianut Indonesia, khususnya Jakarta.

Dalam pembicaraan tersebut membahas juga mengenai pelayanan masyarakat di Jakarta antara lain pelayanan terpadu satu pintu (PTSP) dan sistem penganggaran e-procurement dan e-budgeting yang bisa diakses publik.

Tidak hanya itu, Djarot meminta Bangkok membantu Jakarta mengembangkan sektor pariwisata di kawasan regional Asia Tenggara.

"Parawisata juga sektor yang ingin kita kembangkan (dengan Thailand). Masa kita saja yang sering ke sana, kalau dihitung-hitung pasti banyak warga Indonesia yang ke sana, harusnya Thailand ke Indonesia juga banyak," ujarnya. (Adi Suhendi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute KA Kertajaya, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Kertajaya, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Detik-detik Penjambret Ponsel di Jaksel Ditangkap Warga: Baru Kabur 100 Meter, Tapi Kena Macet

Detik-detik Penjambret Ponsel di Jaksel Ditangkap Warga: Baru Kabur 100 Meter, Tapi Kena Macet

Megapolitan
Pencuri Motor yang Sempat Diamuk Massa di Tebet Meninggal Dunia Usai Dirawat di RS

Pencuri Motor yang Sempat Diamuk Massa di Tebet Meninggal Dunia Usai Dirawat di RS

Megapolitan
Ratusan Personel Satpol PP dan Petugas Kebersihan Dikerahkan Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Ratusan Personel Satpol PP dan Petugas Kebersihan Dikerahkan Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Alasan Warga Tak Amuk Jambret Ponsel di Jaksel, Ternyata “Akamsi”

Alasan Warga Tak Amuk Jambret Ponsel di Jaksel, Ternyata “Akamsi”

Megapolitan
Korban Jambret di Jaksel Cabut Laporan, Pelaku Dikembalikan ke Keluarga untuk Dibina

Korban Jambret di Jaksel Cabut Laporan, Pelaku Dikembalikan ke Keluarga untuk Dibina

Megapolitan
Penjambret di Jaksel Ditangkap Warga Saat Terjebak Macet

Penjambret di Jaksel Ditangkap Warga Saat Terjebak Macet

Megapolitan
Pencuri Motor di Bekasi Lepas Tembakan 3 Kali ke Udara, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban

Pencuri Motor di Bekasi Lepas Tembakan 3 Kali ke Udara, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban

Megapolitan
Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, Polisi Imbau Penonton Waspadai Copet dan Tiket Palsu

Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, Polisi Imbau Penonton Waspadai Copet dan Tiket Palsu

Megapolitan
Pencuri Motor di Bekasi Bawa Pistol, Lepaskan Tembakan 3 Kali

Pencuri Motor di Bekasi Bawa Pistol, Lepaskan Tembakan 3 Kali

Megapolitan
Teror Begal Bermodus 'Debt Collector', Nyawa Pria di Kali Sodong Melayang dan Motornya Hilang

Teror Begal Bermodus "Debt Collector", Nyawa Pria di Kali Sodong Melayang dan Motornya Hilang

Megapolitan
Jakpro Buka Kelas Seni dan Budaya Lewat Acara “Tim Art Fest” Mulai 30 Mei

Jakpro Buka Kelas Seni dan Budaya Lewat Acara “Tim Art Fest” Mulai 30 Mei

Megapolitan
Amankan 2 Konser K-Pop di GBK, Polisi Terjunkan 865 Personel

Amankan 2 Konser K-Pop di GBK, Polisi Terjunkan 865 Personel

Megapolitan
Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, MRT Jakarta Beroperasi hingga Pukul 01.00 WIB

Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, MRT Jakarta Beroperasi hingga Pukul 01.00 WIB

Megapolitan
Pastikan Masih Usut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel, Polisi: Ada Unsur Pidana

Pastikan Masih Usut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel, Polisi: Ada Unsur Pidana

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com