Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok Sebut 27 Gedung di Kota Tua Direvitalisasi seperti Wujud Awal

Kompas.com - 17/04/2015, 16:01 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebanyak 27 gedung di 10 lokasi di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, tengah direvitalisasi untuk dibangun seperti wujud aslinya. Hal ini diungkapkan oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Direktur Utama PT Pembangunan Kota Tua Lin Che Wei seusai mengadakan pertemuan perihal revitalisasi kawasan Kota Tua, Jumat (17/4/2015) siang ini. 

"Jadi, satu bulan ini, kami membuat lelang dan kami minta Pak Purba (Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI) untuk mempersiapkan dokumen lelang (revitalisasi gedung di Kota Tua)," kata Ahok, sapaan Basuki. 

Dalam lelang tender itu, DKI bersama PT Pembangunan Kota Tua akan mengundang pengusaha dan menentukan harga sewa revitalisasi gedung.

Harga sewa gedung-gedung kepemilikan BUMN itu akan disesuaikan dengan luas masing-masing gedung. Nantinya, jika dalam proses lelang tender ada gedung yang tidak laku dan tidak diminati pengusaha, Basuki menginstruksikan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI untuk membeli gedung tersebut. Rencananya, gedung itu akan dipergunakan untuk pembangunan bioskop film pendek atau dijadikan pusat pelatihan film pendek.

"Kami cuma sanggup (revitalisasi gedung) di 10 lokasi, termasuk Gedung Tjipta Niaga. Dua tahun ini rampung, kan (revitalisasi) sudah berjalan 8 bulan," kata Lin. 

Lebih lanjut, Lin menjelaskan, pada 31 Maret 2015 lalu, PT Pembangunan Kota Tua telah menandatangani nota kesepahaman dengan Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) atau BUMN yang memiliki gedung-gedung di Kota Tua.

Adapun desain revitalisasi gedung-gedung di Kawasan Kota Tua sudah selesai. "Jadi, sebenarnya, saya sudah kasih ke Pak Gubernur bahwa desain sudah keluar. Mungkin bersamaan dengan makan malam nanti, kami tunjukkan semua desain bangunannya itu. Proses konstruksinya sudah mulai," kata Lin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Megapolitan
Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Megapolitan
Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Megapolitan
Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Megapolitan
Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Megapolitan
Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Megapolitan
Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Megapolitan
Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Megapolitan
Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Megapolitan
Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Megapolitan
Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Megapolitan
Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com