Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hampir Sepekan, Penyebab Kebakaran di Komnas PA Belum Diketahui

Kompas.com - 02/07/2015, 16:57 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kantor Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) di Pasar Rebo, Jakarta Timur, terbakar pada Sabtu (27/6/2015) malam. Hampir sepekan, belum diketahui apa penyebab kebakaran tersebut.

Kebakaran terjadi satu hari sebelum penetapan tersangka kepada Margriet, wanita yang diduga terlibat dalam pembunuhan anak angkatnya sendiri Engeline.

Ketua Komnas PA, Arist Merdeka Sirait menduga peristiwa kebakaran di kantornya berkaitan dengan kasus Engeline.

"Satu hari sebelum pengumuman tersangka, (kantor) ini terbakar. Ini menimbulkan kecemasan, tidak hanya saya, tetapi staf saya di sini. Ada sebuah teror. Ini terkait Engeline," kata Arist, di kantor Komnas PA, Jakarta Timur, Kamis (2/7/2015).

Menurut Arist, saat organisasinya menangani kasus pembunuhan bocah di Bali itu, muncul berbagai teror yang datang. Teror tersebut ditujukan kepadanya dan juga staf pengaduan Komnas PA. [Baca: Kebakaran Kantor Komnas PA, Polisi Periksa 5 Saksi Hari Ini]

Teror masuk melalui sambungan hotline Komnas PA, yang nomornya memang terpampang di plang pinggir jalan di depan kantor tersebut. Isinya, sebut Arist, bernada ancaman kepada dia untuk tak lagi mengurus kasus Engeline.

"Teror itu masuk melalui telepon. Nomor hotline sini ditelepon lalu pas diangkat kita dimaki-maki. Terus saya juga begitu. Dibilang jangan lagi sok-sok pahlawan menangani kasus Engeline. Mendingan berhenti deh. Memang kasusnya cuma Engeline," ujar Arist.

Arist melanjutkan, tim Puslabfor Mabes Polri yang melakukan penyelidikan belum mengumumkan penyebabnya. Ia berharap Puslabfor nantinya membuka hasil penyelidikan mereka ke masyarakat.

"Harapan saya Puslabfor mengumumkan ke masyarakat. Sementara ini, belum ada laporan apa-apa. Nanti akan kita tunggu apakah akan disampaikan sendiri Puslabfor atau melalui Komnas Anak," ujar Arist.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Truk Trailer Tabrak Pembatas Jalan di Tol JORR, Sopir Tewas di Tempat

Truk Trailer Tabrak Pembatas Jalan di Tol JORR, Sopir Tewas di Tempat

Megapolitan
'Debt Collector' Keroyok Tukang Mi Ayam di Tangerang, Berawal dari Teriakan 'Maling'

"Debt Collector" Keroyok Tukang Mi Ayam di Tangerang, Berawal dari Teriakan "Maling"

Megapolitan
Fahira Idris: Calon Gubernur Jakarta Harus Prioritaskan Solusi Polusi Udara

Fahira Idris: Calon Gubernur Jakarta Harus Prioritaskan Solusi Polusi Udara

Megapolitan
Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Megapolitan
Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Megapolitan
Bocah di Bekasi Hanyut Terbawa Arus Selokan Saat Bermain Banjir

Bocah di Bekasi Hanyut Terbawa Arus Selokan Saat Bermain Banjir

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat LPS Monas Half Marathon 2024

Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat LPS Monas Half Marathon 2024

Megapolitan
Dua Lansia di Bogor Ditangkap karena Cabuli Tiga Anak, Sempat Diinterogasi Ibu Korban

Dua Lansia di Bogor Ditangkap karena Cabuli Tiga Anak, Sempat Diinterogasi Ibu Korban

Megapolitan
Siasat Kakak Beradik Rekrut Puluhan Selebgram untuk Promosikan Situs Judi Online

Siasat Kakak Beradik Rekrut Puluhan Selebgram untuk Promosikan Situs Judi Online

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Saat Staf Hasto Kristiyanto Minta Perlindungan LPSK | Akrabnya Gibran dan Heru Budi Blusukan Bareng di Jakbar-Jakut

[POPULER JABODETABEK] Saat Staf Hasto Kristiyanto Minta Perlindungan LPSK | Akrabnya Gibran dan Heru Budi Blusukan Bareng di Jakbar-Jakut

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 30 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 30 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Sudirman Said Sebut Perencanaan Batavia 'Contekan' untuk Bangun Jakarta

Sudirman Said Sebut Perencanaan Batavia 'Contekan' untuk Bangun Jakarta

Megapolitan
Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

Megapolitan
Mobil Tertimpa Pohon Saat Melintas, Sopir dan Penumpang Syok

Mobil Tertimpa Pohon Saat Melintas, Sopir dan Penumpang Syok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com