Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Sebagian Angkutan yang Mogok di Jakarta Selatan

Kompas.com - 14/03/2016, 09:46 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebagian angkutan umum di wilayah Jakarta Selatan mogok beroperasi pada hari ini. Beberapa penumpang pun dialihkan ke angkutan umum lain.

Di Terminal Blok M, angkutan bernomor 61, 63, 66, 63, 71, 74, 616, 605, dan 605a tidak terlihat beroperasi sejak pagi. Lalu lintas angkutan umum di terminal ini pun jauh lebih sepi dari biasanya.

"Masing-masing bus yang mogok itu hanya kelihatan satu sejak pagi," kata Kepala Terminal Blok M, Mulya, di Jakarta, Senin (14/3/2016).

Mulya mengatakan, pihaknya saat ini sedang berupaya mengalihkan penumpang untuk naik bus sekolah yang disediakan oleh Dinas Perhubungan untuk membantu transportasi akibat mogok massal hari ini.

"Sudah ada dua, ke Manggarai dan ke Kampung Rambutan," kata Mulya.

Pengeras suara di Terminal Blok M sejak pagi mengumumkan kepada penumpang nomor-nomor angkutan yang tidak tersedia.

Sementara itu, di Terminal Pasar Minggu, hanya satu angkutan yang tidak beroperasi.

"Yang belum kelihatan dari pagi hanya Kopaja 614 jurusan Pasar Minggu-Cipulir," kata Kepala Terminal Pasar Minggu Frendy Manalu saat dihubungi Kompas.com.

Angkotan kota (angkot) masih berjalan seperti biasa. Keadaan di Terminal Pasar Minggu pun tetap seperti biasa meski ada penumpang yang mengeluh.

"Ini disediakan enam bus sekolah, sedang menunggu," kata Frendy.

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan Christianto mengatakan, bus sekolah sudah dikerahkan. Pengawalan oleh pihak Dinas Perhubungan juga telah disediakan.

Kabarnya, pihak Brimob juga sedang dikerahkan untuk mengawal bus sekolah.

"Sudah, setiap bus kami sediakan satu petugas yang ikut di dalam," kata Christianto.

Kompas TV Angkutan Umum Demo Tolak Transportasi Online

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Megapolitan
Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Pernah Mengaku Capek Terlibat Narkoba, Rio Reifan Ditangkap Lagi Usai 2 Bulan Bebas Penjara

Pernah Mengaku Capek Terlibat Narkoba, Rio Reifan Ditangkap Lagi Usai 2 Bulan Bebas Penjara

Megapolitan
Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

Megapolitan
Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Megapolitan
Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com