Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Pak Jokowi dan Ahok Selalu 'Ngotot' kalau buat Orang Kecil"

Kompas.com - 19/08/2013, 08:03 WIB


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menjadi harapan bagi Muhamad Yakub (49), agar pendapatannya sebagai penyapu jalan bisa dinaikkan. Saat ini, dia hanya menerima honor Rp 690.000 sebulan.

"Dari TV, saya lihat Pak Gubernur Jokowi dan Wakilnya Ahok, selalu ngotot kalau buat orang kecil. Apalagi Pak Ahok. Saya harap Pak Ahok tahu kesulitan kami tukang sapu jalan yang honornya kecil banget. Saya percaya dia mau ngebela kita," kata Yakub.

Yakub selama ini bertugas di sepanjang Jalan Sisingamangaraja, mulai dari depan Masjid Al Azhar sampai perempatan lampu merah PLN. Sejak pagi hari, mulai dari matahari baru menampakkan sinarnya, dia sudah bergelut dengan peluh dan debu jalanan.

Sampah berupa plastik, kertas, atau material lainnya serta dedaunan yang gugur berserakan di sepanjang Jalan Sisinga­mangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dikumpulkannya dengan sapu lidi besar bertangkai. Sampah-sampah itu lalu dimasukkannya ke plastik hitam besar atau tong sampah yang ada di sepanjang jalan itu.

"Nanti sampahnya ada yang ngambiliin pake mobil atau truk sampah yang keliling," ucap Yakub sembari membereskan sampah hasil sapuannya, saat dijumpai Warta Kota di Jalan Sisingamangaraja, Minggu (18/8/2013) pagi sekitar pukul 07.00.

Walau hari Minggu, ayah tiga anak yang rambutnya sudah hampir memutih semua ini tidak libur. "Kerja kayak begini enggak ada liburnya. Kalau libur, ya enggak dapat honor, dan akan dipotong," kata Yakub.

Bahkan, hari libur atau hari Minggu pun, tanggung jawabnya menjadi semakin besar. "Soalnya malamnya kan malam libur. Jadi sampah plastik atau kertas dari pengendara biasanya lebih banyak dari hari biasa," kata warga Kampung Sawah, Ciputat, Tangerang Selatan, ini. Yakub mengaku sudah bekerja menjadi tukang sapu jalan sejak tahun 1998 atau sekitar 15 tahun lalu.

Walau setiap harinya harus bekerja 11 jam mulai pukul 06.00 sampai pukul 17.00, Yakub mengaku melakukannya dengan ikhlas. "Habis mau bagaimana lagi, enggak ada lagi kerjaan yang tepat buat saya. Saya cuma lulusan SMP," kata Yakub sembari duduk di sudut jalan untuk beristirahat.

Setelah 15 tahun menjadi tukang sapu jalan di bawah naungan PT Moridhesa Abadi, upah yang diterima Yakub adalah Rp 23.000 sehari. "Kalau dulu, waktu pertama kerja dengan upah Rp 15.000 sehari, maka sebulan dapat Rp 450.000, sekarang sebulan sekitar Rp 690.000, naik sedikit tapi tetap sulit mengaturnya," paparnya.

Dengan honor sebesar itu, Yakub mengaku ia dan istrinya harus pintar-pintar mengatur keuangan. "Dulu waktu belum ada anak, mungkin bisa dicukup-cukupin dan diirit-irit. Tapi setelah ada anak, satu-satu, makin sulit menutupnya dengan gaji segitu," papar Yakub yang kini memiliki tiga anak dan semuanya perempuan.

Namun, Yakub masih beruntung, karena ia dan istri serta tiga anaknya tinggal di rumah warisan orangtua di Kampung Sawah, Ciputat, Tangerang Selatan. "Jadi enggak perlu bayar kontrakan," katanya.

Sebelumnya, Basuki pernah menjanjikan akan memberi kehidupan yang layak pada petugas kebersihan. Selain upah sesuai UMR Jakarta, yakni Rp 2,2 juta, juga disiapkan unit rusun untuk mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Megapolitan
'Mayday', 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

"Mayday", 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

Megapolitan
Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Megapolitan
3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

Megapolitan
Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Megapolitan
PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

Megapolitan
Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Megapolitan
Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Megapolitan
Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Megapolitan
Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Megapolitan
Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Megapolitan
Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Megapolitan
Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk 'Liquid'

Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk "Liquid"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com