Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Keluhan Penumpang soal Pegangan Tangan, Ini Kata PT Transjakarta

Kompas.com - 04/08/2017, 10:56 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Staf Humas PT Transjakarta Wibowo memastikan pihaknya selalu memeriksa semua bagian bus sebelum diberi izin untuk beroperasi.

Hal ini disampaikan untuk menanggapi keluhan penumpang bus transjakarta angkutan malam hari (amari) tentang besi pegangan tangan yang rapuh dan hampir terlepas.

"Laporan dari pelanggan mengenai hal itu akan kami tindak lanjuti. Tetapi, kami memastikan semua bus yang beroperasi seluruhnya aman, baik saat pagi, siang, dan malam hari," kata Wibowo saat dihubungi Kompas.com pada Jumat (4/8/2017).

Wibowo menyebutkan, pihaknya akan mencatat poin-poin kerusakan yang bisa saja terjadi ketika bus transjakarta sedang beroperasi. Terhadap potensi kerusakan pada besi pegangan tangan penumpang, dinilai Wibowo sebagai kategori kerusakan minor.

Adapun sebelumnya, pada salah satu bus amari Koridor 3 Pasar Baru-Kalideres, Jumat dini hari, terlihat bagian besi yang memanjang dekat pintu bus miring ke bawah.

Baca Penumpang Keluhkan Kualitas Pengangan Tangan pada Transjakarta Amari

Dengan kondisi penumpang yang penuh ke arah Kalideres dari Halte Harmoni, sebagian besar menggunakan pegangan tersebut yang membuat besi perlahan makin turun.

Tidak hanya di satu besi, ada beberapa bagian besi pegangan lain yang tidak saling tersambung namun terlihat rapuh juga.

Kerapuhan sangat terlihat pada beberapa baut yang sudah copot dari lubang di atap bus. Hal ini turut mendapat perhatian dari beberapa penumpang bus tersebut.

Kompas TV Terobos Jalur Transjakarta, 2 Mobil Ini Bertabrakan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com