Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kali Gang Mujar Depok Bau dan Kotor dengan Sampah

Kompas.com - 21/08/2018, 15:13 WIB
Cynthia Lova,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Kali Gang Mujar di Rawa Panjang, Bojong Gede, Kota Depok, tepatnya seberang Stasiun Citayam, kotor dengan sampah.

Terlihat sampah-sampah rumah tangga menyangkut di bantaran kali ini. Air kali tersebut pun berwarna kecokelatan.

Kali ini juga mengeluarkan aroma tak sedap dari sampah yang bercampur dengan lumpur.

Keberadaan rumah-rumah dipinggir kali menyebabkan sampah menyangkut di tiang pancang penopang rumah di pinggiran kali.

Warga yang melewati Jalan Munjar bisa merasakan aroma tak sedap di titik ini.

Baca juga: Melihat Kali Halim yang Hitam dan Berbau Menyengat

 

Sopie (45), warga Gang Mujar RT 004 RW 011 mengatakan, kali ini kerap dikotori sampah, dan akan terlihat jelas saat air di kali ini mengalami kekeringan.

“Kan lagi musim kemarau, air kalinya kering dua hari yang lalu. Sampahnya pada naik dari sampah bambu, kasur, semua pada nyangkut di bawah jembatan,” ucap Sopie, di Gang Mujar, Bojong Gede, Depok, Selasa (21/8/2018).

Hal yang sama diungkapkan Bani (43), penjual mainan di Gang Mujar. Setelah dikeluhkan warga, pintu air yang ada di aliran kali tersebut kemudian dibuka agar aliran air berjalan lebih lancar dan mengurangi bau.

"Selama dua hari kali ini kekeringan, karena warga sudah resah, makanya warga langsung minta pintu air mengalirkan airnya," Bani.

Loli (25), penjual sosis di Gang Mujar mengatakan, kali ini memang tidak memiliki petugas khusus untuk membersihkan sampah.

“Tidak ada yang bersihin, dibiarin kotor begini saja sampai baunya menyengat. Saya saja mau muntah saking baunya, apalagi kemarin tuh,” ucap Bani.

Baca juga: Tak Hanya Sampah, Petugas Temukan 5 Bangkai Kambing di Kali Utan Kayu

Menurut dia, warga bergotong royong untuk membersihkan kali ini apabila bau dan sampahnya sudah menyengat dan menumpuk.

“Kalau sudah bau banget, kadang warga baru turun ke kali bersihin. Kalau enggak mah dibiarin saja kotor begitu,” ucap Loli.

Loli berharap, Pemerintah Kota Depok menyiapkan petugas khusus untuk membersihkan kali ini.

“Ya tolong diperhatikanlah kebersihkan kali ini, atau kirimin petugas kebersihan untuk rutin membersihkan sampah di kali ini. Kali ini memang harus dikeruk sehingga lumpurnya enggak bau,” ucap Loli.

Kompas TV Gubernur DKI Jakarta ini pun meminta peran serta masyarakat dalam menjaga kebersihan kali.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ditetapkan sebagai Tersangka, Ini Peran 5 Pelaku Begal Casis Bintara Polri di Jakbar

Ditetapkan sebagai Tersangka, Ini Peran 5 Pelaku Begal Casis Bintara Polri di Jakbar

Megapolitan
Iseng Masukan Cincin ke Kelamin hingga Tersangkut, Pria di Bekasi Minta Bantuan Damkar Buat Melepas

Iseng Masukan Cincin ke Kelamin hingga Tersangkut, Pria di Bekasi Minta Bantuan Damkar Buat Melepas

Megapolitan
Sopir Truk Sampah di Kota Bogor Mogok Kerja, Puluhan Kendaraan Diparkir di Dinas Lingkungan Hidup

Sopir Truk Sampah di Kota Bogor Mogok Kerja, Puluhan Kendaraan Diparkir di Dinas Lingkungan Hidup

Megapolitan
Terobos Jalur Transjakarta, Zoe Levana: Saya Salah dan Tidak Akan Mengulangi Lagi

Terobos Jalur Transjakarta, Zoe Levana: Saya Salah dan Tidak Akan Mengulangi Lagi

Megapolitan
Pembegal Casis Bintara Polri Jual Motor Korban Rp 3,3 Juta

Pembegal Casis Bintara Polri Jual Motor Korban Rp 3,3 Juta

Megapolitan
Zoe Levana Mengaku Tak Sengaja Terobos Jalur Transjakarta, Berujung Terjebak 4 Jam

Zoe Levana Mengaku Tak Sengaja Terobos Jalur Transjakarta, Berujung Terjebak 4 Jam

Megapolitan
Ini Tampang Madun, Conde, Buluk, dan Kerdil, Komplotan Begal yang Bacok Casis Bintara di Jakbar

Ini Tampang Madun, Conde, Buluk, dan Kerdil, Komplotan Begal yang Bacok Casis Bintara di Jakbar

Megapolitan
Zeo Levana Mengaku Buat Konten Terjebak di 'Busway' atas Permintaan Sopir Bus Transjakarta

Zeo Levana Mengaku Buat Konten Terjebak di "Busway" atas Permintaan Sopir Bus Transjakarta

Megapolitan
Masuk dan Terjebak di Jalur Transjakarta, Zoe Levana: Kami Tak Sengaja

Masuk dan Terjebak di Jalur Transjakarta, Zoe Levana: Kami Tak Sengaja

Megapolitan
Pembebasan Ketua Kelompok Tani KSB Jadi Syarat Warga Mau Tinggalkan Rusun Kampung Bayam

Pembebasan Ketua Kelompok Tani KSB Jadi Syarat Warga Mau Tinggalkan Rusun Kampung Bayam

Megapolitan
Dishub DKI Tindak 216 Jukir Liar di Jakarta Selama Sepekan

Dishub DKI Tindak 216 Jukir Liar di Jakarta Selama Sepekan

Megapolitan
Diperiksa Polisi, Zoe Levana Cerita Kronologi Terjebak di Jalur Transjakarta Selama 4 Jam

Diperiksa Polisi, Zoe Levana Cerita Kronologi Terjebak di Jalur Transjakarta Selama 4 Jam

Megapolitan
Tumpukan Sampah Menggunung di Kembangan, Warga Keluhkan Bau Menyengat

Tumpukan Sampah Menggunung di Kembangan, Warga Keluhkan Bau Menyengat

Megapolitan
Polisi Tilang Zoe Levana Usai Terobos Jalur Transjakarta

Polisi Tilang Zoe Levana Usai Terobos Jalur Transjakarta

Megapolitan
PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur, dan Jadwalnya

PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur, dan Jadwalnya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com