Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PTSP Jakarta Utara Layani Perizinan di 18 Ruang Publik

Kompas.com - 19/02/2019, 14:12 WIB
Ardito Ramadhan,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Unit Pelaksana Pelayanan Terpadu Satu Pintu (UP PTSP) Jakarta Utara mememberikan layanan perizinan di 18 ruang publik di wilayah Jakarta Utara selama enam bulan ke depan.

Kepala UP PTSP Jakarta Utara Lamhot Tambunan mengatakan, program itu diterapkan supaya masyarakat tidak perlu repot-repot datang ke kantor wali kota atau kantor camat untuk mengurus perizinan.

"Masyarakat yang jika selama ini tidak bisa ke kantor PTSP karena kesibukan atau karena mungkin waktu yang tidak ada atau jarak tempuh jauh, PTSP Ruang Publik ini supaya dimanfaatkan," kata Lamhot dalam siaran pers yang dikeluarkan Selasa (19/2/2019).

Lamhot menjelaskan, ruang publik yang dibidik terdiri dari berbagai jenis mulai dari pusat perbelanjaan, RPTRA, hingga terminal bus.

Baca juga: PTSP Goes to Mall di Kembangan Terbitkan 400 Izin dalam 5 Bulan

Menurut Lamhot, hal itu dilakukan supaya layanan perizinan yang diberikan sesuai dengam kebutuhan masyarakat setempat. Contohnya, nelayan dapat mengurus perizinan kala layanan PTSP dibuka di kawasan pelabuhan.

"Kami manfaatkan lokasinya untuk membuka PTSP Ruang Publik ini. Kami juga sudah bekerjasama dengan Dinas KPKP (Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian) untuk dapat mengurus izin terkait nelayan," ujar Lamhot.

Ruang-ruang publik yang akan didatangi secara bergantian adalah Mal Kelapa Gading, Kawasan Berikat Nusantara, Pasar Sindang, Tanjung Priok, Mangga Dua Square, dan Pelabuhan Perikanan Muara Angke. 

Kemudian, PTSP juga akan menyambangi Pasar Seni Ancol, Pasar Sunter, RPTRA Jakarta Islamic Center, TPU Semper, Jogging Park Kelapa Gading, Mal Pluit Village, Pasar Sukapura, RPTRA RW 10 Kelapa Gading Timur, Koja Trade Mall, dan Pasar Teluk Gong.

Sebelumnya, PTSP Jakarta Utara juga telah meluncurkan program PTSP Goes to Mall dan Mobile Service Unit.

Baca juga: PTSP Jakut Luncurkan Layanan Perizinan Keliling dengan Mobil

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Megapolitan
Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Megapolitan
Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Megapolitan
Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Megapolitan
Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Megapolitan
Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Megapolitan
Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Megapolitan
Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Megapolitan
Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Megapolitan
Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Megapolitan
Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Megapolitan
Dua Wilayah di Kota Bogor Jadi 'Pilot Project' Kawasan Tanpa Kabel Udara

Dua Wilayah di Kota Bogor Jadi "Pilot Project" Kawasan Tanpa Kabel Udara

Megapolitan
Keluarga Korban Begal Bermodus 'Debt Collector' Minta Hasil Otopsi Segera Keluar

Keluarga Korban Begal Bermodus "Debt Collector" Minta Hasil Otopsi Segera Keluar

Megapolitan
Masih di Bawah Umur, Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bogor Tak Ditahan

Masih di Bawah Umur, Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bogor Tak Ditahan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com