Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Depok Cek Kesehatan KPPS Pemilu 2019 yang Kelelahan

Kompas.com - 22/04/2019, 13:21 WIB
Cynthia Lova,
Icha Rastika

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Depok melalui Dinas Kesehatan melakukan pemeriksaan rutin terhadap kesehatan anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilihan Umum 2019 di semua kecamatan di Kota Depok.

Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi banyaknya petugas yang sakit lantaran kelelahan.

“Bukan hari ini saja sebetulnya, dari awal kami sudah menyiapkan tim medis. Apalagi kita banyak dengar berita-berita di daerah , apa lagi sampai ada yang meninggal karena (kelelahan),” ucap Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna di Balai Rakyat Beji, Depok, Senin (22/4/2019).

Ia mengatakan, Pemkot Depok akan terus bersiaga memeriksa kesehatan para petugas secara rutin.

Baca juga: Ridwan Kamil akan Kumpulkan dan Beri Santunan Keluarga Petugas KPPS yang Gugur

Pihaknya pun menyiapkan ambulans dan obat-obatan bagi para petugas yang mulai sakit.

“Apabila sampai dirawat kami siapkan rujukannya di RSUD Depok dan biaya kami akan tanggung,” ucap dia.

Kepala UPT Puskesmas Beji Hendrik Alamsyah mengatakan, pihaknya siaga 24 jam untuk memberikan pengobatan bagi para anggota KPPS.

Apalagi, biasanya penyakit bawaan seseorang kambuh ketika kelelahan.

“Yang dikhawatirkan sebenarnya penyakit bawaan seperti contohnya sakit jantung yang terkadang kambuh saat kelelahan, maka itulah gunanya kami lakukan deteksi dini untuk para petugas pemilu agar mereka dapat pemeriksaan kesehataan khusus,” ucap Hendrik.

Baca juga: 2 Hari Dirawat, Anggota KPPS Bernama Eva Arnaz Meninggal Dunia

Ketua Bawaslu Depok Dede Selamat mengatakan, kesehatan anggota timnya mulai melemah, baik itu tim dari sekertariat kecamatan, maupun di tingkat kota.

Oleh karena itu, pihaknya akan melakukan sistem shift untuk petugas bergantian berjaga.

“Kita tawarkan bergantian petugas yang jaga, segala macam upaya kita usahakan agar tugas tetap terlaksana, namun tidak mengorbankan personel. Kami juga menurunkan staf Bawaslu kota untuk membantu tim kecamatan,” ucap Dede.

Ia berharap, ke depannya pemeriksaan kesehatan bagi KPPS menjadi agenda rutin saat pemilu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com