Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korban Kecelakaan Karawaci Dimakamkan, Tangis Si Sulung Pecah: Mama, Aku Mau Ikut

Kompas.com - 02/08/2019, 14:36 WIB
Verryana Novita Ningrum,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Suasana pemakaman kakak beradik korban kecelakaan maut antara truk pengangkut tanah dan mobil Sigra diwarnai dengan tangisan anak sulung korban.

Jenazah Fatmawati (40), Wandi (22), dan Nanda (24) tiba di TPU Selapajang, Tangerang pada Jumat (2/8/2019) sekitar pukul 13.50 WIB.

Anak sulung Fatmawati, Kayla (5) tidak henti menangis dan memanggil ibunya. Kayla yang digendong oleh ayahnya itu tak mampu melihat ibunya.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan Maut Truk Tanah dengan Mobil Sigra di Karawaci

"Mama, mama, jangan pergi, aku mau ikut," kata Kayla di pemakaman saat melihat ibunya dimasukan ke liang lahat.

Keluarga besar ketiga korban juga terlihat tak kuat menahan tangis.

Bahkan, ibu korban, Asnia (60) juga terlihat lemas dan terjatuh. Dia tak henti-henti membisikkan doa di samping makam ketiga anaknya Fatmawati, Nanda dan Wandi.

Asnia diketahui datang dari kampungnya di Padang, Sumatera Barat pada Kamis kemarin pukul 22.50. Ia datang dengan beberapa sanak saudara.

Kecelakaan truk tanah yang menimpa sebuah mobil Daihatsu Sigra di Jalan Imam Bonjol, Kota Tangerang, Kamis (1/8/2019). Dalam peristiwa ini, 4 orang tewas, dan satu orang balita selamat.Instagram Kecelakaan truk tanah yang menimpa sebuah mobil Daihatsu Sigra di Jalan Imam Bonjol, Kota Tangerang, Kamis (1/8/2019). Dalam peristiwa ini, 4 orang tewas, dan satu orang balita selamat.

Kecelakaan Maut di Karawaci

Kecelakaan truk tanah yang menimpa mobil Sigra terjadi di Jalan Imam Bonjol, Panunggangan Barat, Cibodas, Kota Tangerang, Kamis (2/8/2019) pagi.

Sopir truk awalnya menghindari razia aparat kepolisian. Pasalnya, truk tersebut melintas di ruas jalan protokol, yakni Jalan Imam Bonjol, Kota Tangerang.

Sopir berinisial SEJ itu pun melanjutkan perjalanan ke arah Kota Tangerang saat ia merasa situasi sudah aman dari razia polisi.

Baca juga: 6 Fakta Kecelakaan Maut yang Tewaskan 4 Orang di Karawaci

 

Tiba-tiba as roda truk patah dan menyebabkan truk tidak dapat dikendalikan.

Truk yang mengangkut tanah itu pun oleng dan menimpa mobil Sigra hingga remuk.

Sopir truk sempat melarikan diri untuk menghindari amuk massa, namun belakangan menyerahkan diri ke Kepolisian.

Dalam kecelakaan ini, empat orang yang ada di dalam mobil Sigra tewas. Mereka adalah, Nanda (24), Fatmawati (40) dan Wandi (22), serta satu sopir Grab bernama Eddy (45). 

Baca juga: Sopir Truk yang Timpa Sigra dalam Kecelakaan Karawaci Jadi Tersangka

Selain sopir Grab, tiga korban lain adalah kakak beradik yang hendak berbelanja ke Tanah Abang. Namun, belum sampai di lokasi, mobil mereka ditimpa truk bermuatan tanah.

Mobil pun langsung ringsek dan gepeng. Tumpukan tanah yang berhamburan dari bak truk juga mengubur sebagian badan mobil itu.

Sementara satu orang bayi bernama Aisyah (1 tahun) berhasil diselamatkan melalui proses evakuasi yang dramatis. Bayi ini selamat di dalam pelukan ibunya, Fatmawati.

Polres Kota Tangerang telah menetapkan sopir truk SEJ sebagai tersangka. Dia kini ditahan di Mapolres Kota Tangerang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com