Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Sekitar Setu Sawangan Manfaatkan Paku Air sebagai Pupuk

Kompas.com - 20/11/2019, 16:41 WIB
Audia Natasha Putri,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Tanaman azolla pinnata atau tumbuhan paku air hampir memenuhi semua area Setu Sawangan yang memiliki luas 27 hektar.

Hamparan paku air di Setu Sawangan dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk diolah menjadi pupuk organik.

Ketika musim panas, azolla memang selalu tumbuh subur di Setu Sawangan. Karena banyaknya azolla, warga setempat mencoba untuk memanfaatkannya sebagai bahan dasar pupuk tanaman.

Bahan untuk membuat pupuk azolla ini cukup mudah, yakni urea, tenesin (Ts), abu, dan azolla secukupnya.

Baca juga: Menikmati Sore di Setu Sawangan, Depok yang Diselimuti Azolla Pinnata...

Cara membuat pupuk azolla pun cukup mudah. Pertama, azolla dibakar bersama kotoran sapi. Setelah dibakar, azolla yang sudah dibakar dicampur dengan urea, TS dan abu. Lalu aduk semua bahan yang sudah tercampur dan diamkan selama 2 minggu.

Pengurus Setu Sawangan Gedo berujar bahwa warga membuat pupuk azolla untuk pribadi, bukan untuk lahan bisnis.

“Warga memanfaatkan azolla untuk pupuk tanaman. Soalnya kalau pakai pupuk apu, pasti bakal subur,” katanya.

Gedo menambahkan, pembuatan pupuk apu ini masih dilakukan perorangan dan belum membentuk tim khusus.

“Saya ingin menjalani pembuatan pupuk ini bersama warga lain, tetapi belum ada kabar dan rencana lebih lanjut mengenai hal ini,” ujarnya.

Warga belum ada rencana untuk menjual pupuk azolla ini karena pemerintah Kota Depok belum memberikan bantuan berupa alat-alat untuk proses pembuatan.

Baca juga: Kementan Pastikan Penyaluran Pupuk Bersubsidi Aman Jelang Musim Tanam

“Sebenarnya pengin sih, tapi nanti kalau buat banyak, bingung menjualnya. Takut enggak laku, nanti buang tenaga dan buang waktu karena kan masih manual pengerjaannya,” ujar Gedo.

Namun, Gedo merasa ide untuk membuka bisnis pupuk azolla cukup bagus untuk diterapkan.

"Bagus sih kalau nanti dijual, soalnya kualitas pupuk azolla ini sangat baik. Sayang aja belum ada alatnya,” ujarnya.

Ia berharap pemerintah Kota Depok memberikan bantuan operasional berupa alat dan modal untuk para warga di sekitar Setu Sawangan untuk menjalankan bisnis pupuk azolla ini.

Selain untuk pupuk, azolla juga bermanfaat sebagai pakan ternak, seperti bebek dan ikan. Azolla mengandung tinggi protein sehingga bagus untuk ternak dan ikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com