Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Liburan Panjang, 20 ASN di Bogor Jalani Tes Covid-19

Kompas.com - 02/11/2020, 18:52 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor menjadwalkan pemeriksaan tes usap (swab test) terhadap 20 aparatur sipil negara (ASN) yang melakukan perjalanan ke luar kota selama libur panjang pada pekan lalu.

Swab test dilakukan untuk mencegah penyebaran kasus Covid-19 yang berasal dari imported case atau klaster luar kota.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor Sri Nowo Retno menyebut pelaksanaan tes usap terhadap para pegawai PNS di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor mulai dilakukan awal pekan ini.

"Ini sesuai arahan Pak Wali Kota. Setiap ASN yang pergi ke luar kota, pulangnya harus di-swab," kata Retno, Senin (2/11/2020).

Baca juga: Libur Panjang, 69 Wisatawan di Puncak Bogor Reaktif Covid-19

Retno mengatakan, sudah ada 10 ASN di Kota Bogor yang menjalani pemeriksaan tes usap.

Selama menunggu hasil pemeriksaan, sambungnya, mereka diminta untuk melakukan isolasi mandiri dan tidak beraktivitas terlebih dulu.

"Ini untuk meminimalisir penularan dari luar kota," tutur Retno.

Sebelumnya, Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto meminta kepada seluruh aparatur sipil negara (ASN) yang akan melakukan perjalanan ke luar kota selama libur panjang untuk melapor kepada dirinya.

Baca juga: Ribuan Wisatawan di Bogor Ikut Rapid Test Selama Libur Panjang

Bima juga mewajibkan ASN yang bersangkutan untuk melakukan pemeriksaan tes usap (swab) dan isolasi mandiri setelah pulang dari luar kota.

Bima menyebut, sanksi tegas akan diberikan jika ada ASN di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor pergi keluar kota tanpa melapor.

"Saya minta seluruh ASN Kota Bogor yang mau keluar kota, untuk laporan kepada atasannya. Untuk kepala dinas yang mau keluar kota juga lapor ke saya. Pulangnya wajib swab," kata Bima, pekan lalu.

Baca juga: Pulang dari Luar Kota Setelah Libur Panjang, ASN di Bogor Wajib Swab Test dan Karantina Mandiri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Megapolitan
Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Megapolitan
Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Megapolitan
Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Kampus

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Kampus

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Megapolitan
Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Megapolitan
Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Megapolitan
Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Megapolitan
BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

Megapolitan
Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com