Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selidiki Kasus Tabrak Lari Wartawan, Polisi Periksa CCTV di Sekitar Fly Over Kuningan

Kompas.com - 28/05/2022, 14:40 WIB
Tria Sutrisna,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya memeriksa sejumlah kamera pengawas atau CCTV di sekitar lokasi tabrak lari seorang wartawan radio ternama, Eddy Suroso di Fly Over Kuningan, Jakarta Selatan.

Kepala Sub Direktorat (Kasubdit) Penegakan Hukum (Gakkum) Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya AKBP Jamal Alam mengatakan, pihaknya sudah mendatangi lokasi kejadian dan memeriksa sejumlah CCTV yang terpasang di area sekitar.

Hal itu dilakukan untuk mengetahui apakah ada CCTV yang merekam insiden dugaan tabrak lari tersebut.

"Itu juga bukti petunjuk tambahan yang kami cari di lokasi," ujar Jamal, Sabtu (28/5/2022).

Baca juga: Polda Metro Kantongi Identitas Terduga Pelaku Tabrak Lari Wartawan di Kuningan

Di sisi lain, lanjut Jamal, penyidik juga tengah menggali keterangan dari para saksi dan korban terkait kejadian tersebut.

Petugas juga mengidentifikasi terduga pelaku berdasarkan pelat nomor kendaraan yang ditemukan saksi dan korban di lokasi kejadian.

"Dari barang bukti pelat nomor yang tertinggal di TKP, untuk data kendaraan registrasinya, nomor polisi (nopol) yang tertinggal itu kami sudah punya," ujar Jamal saat dikonfirmasi, Sabtu (28/5/2022).

Kendati demikian, Jamal belum dapat mengungkapkan siapa sosok pemilik pelat nomor kendaraan tersebut.

Baca juga: Kurang Antisipasi, Tiga Minibus Terlibat Tabrakan Beruntun di Tol Jakarta-Cikampek Km 20

Hal itu karena penyidik masih harus menyesuaikan keterangan saksi dan korban dengan data yang didapatkan dari identifikasi pelat nomor kendaraan tersebut.

"Masih dalam proses penyelidikan. Sekarang kami harus sinkronisasi dengan keterangan saksi maupun korban. Kami cari saksi-saksi dan keterangan korban," ungkap Jamal.

"Di situ nanti benar enggak mengarah ke orang yang sama dengan database nopol itu? Kalau sudah klop baru kami panggil. Itu pun kami panggil klarifikasi dulu," sambungnya.

Baca juga: Seorang Wartawan Jadi Korban Tabrak Lari di Kuningan, Korban Alami Luka-luka

Untuk diketahui, peristiwa kecelakaan tersebut terjadi pada Kamis (26/5/2022) dini hari sekitar pukul 03.00 WIB.

Saat itu, korban bernama Eddy Suroso sedang berjalan pulang usai menjalani tugas liputan di Polda Metro Jaya.

"Saya balik dari Polda jam 02.30 WIB. Kemungkinan kan kejadian jam 3 di situ, di Fly Over Kuningan," ujar Eddy, Kamis.

Saat Eddy hendak mendahului kendaraaan yang berada di depannya, seketika ia ditabrak pengemudi mobil yang berjalan di belakangnya. Sopir mobil tersebut langsung melarikan diri.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Megapolitan
STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

Megapolitan
Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Megapolitan
Cerita Farhan Kena Sabetan Usai Lerai Keributan Mahasiswa Vs Warga di Tangsel

Cerita Farhan Kena Sabetan Usai Lerai Keributan Mahasiswa Vs Warga di Tangsel

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 7 Mei 2024 dan Besok: Nanti Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 7 Mei 2024 dan Besok: Nanti Malam Hujan Ringan

Megapolitan
Provokator Gunakan Petasan untuk Dorong Warga Tawuran di Pasar Deprok

Provokator Gunakan Petasan untuk Dorong Warga Tawuran di Pasar Deprok

Megapolitan
Tawuran Kerap Pecah di Pasar Deprok, Polisi Sebut Ulah Provokator

Tawuran Kerap Pecah di Pasar Deprok, Polisi Sebut Ulah Provokator

Megapolitan
Tawuran di Pasar Deprok Pakai Petasan, Warga: Itu Habis Jutaan Rupiah

Tawuran di Pasar Deprok Pakai Petasan, Warga: Itu Habis Jutaan Rupiah

Megapolitan
Sebelum Terperosok dan Tewas di Selokan Matraman, Balita A Hujan-hujanan dengan Kakaknya

Sebelum Terperosok dan Tewas di Selokan Matraman, Balita A Hujan-hujanan dengan Kakaknya

Megapolitan
Kemiskinan dan Beban Generasi 'Sandwich' di Balik Aksi Pria Bayar Makan Seenaknya di Warteg Tanah Abang

Kemiskinan dan Beban Generasi "Sandwich" di Balik Aksi Pria Bayar Makan Seenaknya di Warteg Tanah Abang

Megapolitan
Cerita Warga Sempat Trauma Naik JakLingko karena Sopir Ugal-ugalan Sambil Ditelepon 'Debt Collector'

Cerita Warga Sempat Trauma Naik JakLingko karena Sopir Ugal-ugalan Sambil Ditelepon "Debt Collector"

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Seorang Pria Ditangkap Buntut Bayar Makan Warteg Sesukanya | Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017

[POPULER JABODETABEK] Seorang Pria Ditangkap Buntut Bayar Makan Warteg Sesukanya | Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017

Megapolitan
Libur Nasional, Ganjil Genap Jakarta Tanggal 9-10 Mei 2024 Ditiadakan

Libur Nasional, Ganjil Genap Jakarta Tanggal 9-10 Mei 2024 Ditiadakan

Megapolitan
Curhat ke Polisi, Warga Klender: Kalau Diserang Petasan, Apakah Kami Diam Saja?

Curhat ke Polisi, Warga Klender: Kalau Diserang Petasan, Apakah Kami Diam Saja?

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com