Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggul Laut yang Retak Ditambal Seadanya, Amankah Warga Jakarta dari Ancaman Bahaya?

Kompas.com - 29/11/2022, 07:54 WIB
Ivany Atina Arbi

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Wacana tenggelamnya Ibu Kota Jakarta ternyata bukan isapan jempol belaka.

Berdasarkan laporan Kompas.com terbaru, diketahui bahwa permukaan air laut di pesisir utara Jakarta sudah lebih tinggi sekitar 1,5 meter dibandingkan daratan.

Situasi ini terlihat jelas di pesisir Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, di mana tanggul beton berdiri di sepanjang pesisir.

Bila berjalan di sisi daratan, seolah tidak ada hal janggal yang terjadi. Namun, saat mengintip ke balik tanggul, tampak jelas bahwa permukaan air laut jauh lebih tinggi dari daratan.

Tanggul ini berfungsi menahan limpasan air laut ke daratan Jakarta. Hanya saja, ketahanan tanggul laut itu dipertanyakan.

Berdasarkan pengamatan pada Senin (28/11/2022), beberapa bagian tanggul tampak mengalami keretakan.

Bahkan, ada yang bolong sebesar ibu jari hingga mengucurkan air ke sisi daratan dan menyebabkan timbulnya genangan setinggi 5 hingga 10 sentimeter.

Tanggul laut Muara Baru di Penjaringan, Jakarta Utara pada Senin (28/11/2022). Sebelum ditinggikan hingga mencapai 2 meter, tanggul ini kerap kali jebol dan menyebabkan air laut tumpah ke daratan. KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Tanggul laut Muara Baru di Penjaringan, Jakarta Utara pada Senin (28/11/2022). Sebelum ditinggikan hingga mencapai 2 meter, tanggul ini kerap kali jebol dan menyebabkan air laut tumpah ke daratan.

Genangan itu berbau amis karena bercampur dengan sampah plastik dan bekas makanan.

Ironisnya, bagian tanggul yang retak dan berlubang itu hanya ditambal seperlunya dengan batu conblock.

Berapa lama usia tanggul laut?

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC) sebelumnya mengatakan pada 2017 bahwa usia tanggul laut terbatas.

Kepala BBWSCC T. Iskandar mengatakan bahwa tanggul laut dapat bertahan dari 50 hingga 100 tahun.

Tanggul di Muara Baru, Penjaringan, dibangun sepanjang 2,3 kilometer menggunakan tiang pancang beton dengan mutu K600.

Tiang pancang itu berbentuk bulat dengan diameter 1,2 meter dan panjang 24 meter.

Ketebalan dari tiang itu adalah 15 sentimeter dengan berat 28,7 ton per batang, seperti dilansir dari Antara.

“Tanggul yang kami gunakan dengan struktur beton K600, paling tidak bertahan 50 sampai 100 tahun kalau tidak terjadi di luar perencanaan,” ujarnya.

Kawasan permukiman di dekat tanggul Muara Baru, Penjaringan Jakarta Utara pada Senin (28/11/2022) terendam air laut. Warga menyebut, air laut sering kali melimpas ketika sedang pasang. KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Kawasan permukiman di dekat tanggul Muara Baru, Penjaringan Jakarta Utara pada Senin (28/11/2022) terendam air laut. Warga menyebut, air laut sering kali melimpas ketika sedang pasang.

Namun, melihat apa yang terjadi pada tanggul laut di Muara Baru saat ini, pemerintah tampaknya harus mengukur kembali daya tahan tanggul tersebut.

Sejumlah perbaikan besar mesti dilakukan agar warga yang tinggal di pinggir tanggul tetap aman dari bahaya yang mengintai.

(Penulis Zintan Prihatini | Editor Jessi Carina)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com