Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peparprov ke-IV Banten Dimulai Hari Ini, 401 Atlet Paralympic Siap Bertanding

Kompas.com - 06/12/2022, 22:24 WIB
Ellyvon Pranita,
Jessi Carina

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com- Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) ke-IV Banten mulai berlangsung hari ini di Tangerang Convention Center, Selasa (6/12/2022.

Kegiatan pertandingan olahraga ini diperuntukkan bagi atlet berkebutuhan khusus.

Ada sekitar delapan kabupaten/kota di Provinsi Banten yang ikut mengirimkan kontingennya bertandingan dalam perlombaan ini. Kota Tangerang dipilih sebagai tuan rumah dalam kegiatan yang akan berlangsung pada 6-9 Desember 2022 ini.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menyampaikan, kegiatan ini menjadi kebahagiaan dan kebanggaan untuk Kota Tangerang yang sudah dipercaya menjadi tuan rumah dalam ajang Peparprov IV Banten.

Baca juga: Musim Libur Natal dan Tahun Baru, Terminal Kalideres Dirikan Posko Kesehatan untuk Sopir dan Penumpang

"Semoga event ini mampu menumbuhkan kepercayaan diri para atlet disabilitas agar tetap berprestasi di tengah keterbatasan yang sekaligus penjaringan atlet berkualitas secara prestasi untuk bertarung di level yang lebih tinggi," ujar Arief di Tangerang Convention Center pada Selasa (6/12/2022).

Lebih lanjut, Arief berharap dengan adanya ajang Peparprov Banten ini para atlet disabilitas mampu meraih prestasi tertingginya guna melahirkan bibit atlet yang membawa harum Provinsi Banten di tingkat Nasional maupun Internasional.

"Tunjukan bahwa kekurangan bukanlah hambatan untuk berprestasi," imbuh Arief.

Ketua National Paralympic Committee (NPC) Provinsi Banten Banten, Yoyoh menjelaskan atlet yang terlibat dalam Peparprov IV Banten terdiri dari penyandang Tunanetra, Tunarungu, Tunagrahita dan Tunadaksa.

Baca juga: Polisi: Santri di Pesantren Tangsel Mengaku Tiga Kali Disodomi Seniornya

"Harapannya para atlet dapat bertanding dengan maksimal, dengan seluruh kemampuannya tentu dengan menjunjung tinggi sportivitas. Siapa pun yang menang pasti itu atlet yang telah mempersiapkan diri secara siap," ujar Yoyoh dalam kesempatan yang sama.

Sebanyak 401 atlet paralympic dan official siap berlaga di Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) ke-IV Banten ini.

Mereka akan merebutkan 217 medali emas, 217 medali perak dan 207 medali perunggu.

Cabang olahraga yang akan dipertandingkan terdiri dari Atletik, Tenis Meja, Bulu Tangkis, Renang, Catur, Goal Ball dan Panahan.

Peparprov ini juga menjadi ajang penjaringan atlet paralympic menuju Peparnas di Sumatera Utara dan Aceh pada Desember 2024 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com