Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemprov DKI Gelar Rangkaian Perayaan Natal dan Tahun Baru di Jakarta

Kompas.com - 20/12/2022, 14:17 WIB
Mita Amalia Hapsari,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar perayaan Natal sekaligus malam tahun baru 2023 di sejumlah titik di Jakarta.

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Andhika Permata mengatakan bahwa rangkaian perayaan akan dimulai dengan perayaan Christmas Carol atau tradisi menyanyikan puji-pujian Tuhan di hari Natal.

"Jadi Natal, Christmas Carol dimulai dari tanggal 19 Desember 2022, kemarin. Jadi Christmas Carol itu ada di terowongan Kendal, Bundaran HI, dan Kota Tua," kata Andhika di Balai Kota Jakarta, Selasa (20/12/2022) siang.

Baca juga: 4 Rute Favorit Penerbangan Selama Natal-Tahun Baru, Silangit hingga Bali

Sedangkan untuk perayaan malam tahun baru, lanjut Andhika, akan digelar di Taman Mini Indonesia Indah dan di 6 titik wilayah di Jakarta lainnya.

"Kemudian nanti juga ada festival malam tahun baru di TMII. Juga ada di tingkat kota dan kabupaten," ungkap Andhika.

"Kami melihat TMII sebagai ikon destinasi wisata di Jakarta dan baru buka, sehingga kami aktifasi TMII. Alhamdulillah responnya sangat baik," imbuh dia.

Baca juga: Monas Ditutup, Puncak Perayaan Tahun Baru 2023 di Jakarta Dipusatkan di TMII

Adapun di Jakarta Pusat terletak di Thamrin 10, Jakarta Utara di kantor Wali Kota Jakarta Utara, Jakarta Barat di kantor Wali Kota Jakarta Barat, Jakarta Selatan di Setu Babakan, Jakarta Timur di Old Shanghai Cakung, dan Kepulauan Seribu di Pulau Untung Jawa.

Selain itu, car free night juga akan digelar mulai 31 Desember 2022 di sepanjang Thamrin-Sudirman. Di jalan bebas kendaraan bermotor itu kemudian akan didirikan sejumlah panggung musik.

"Untuk menyebar kerumunan dengan baik, maka masing-masing panggung akan menampilkan musik berbagai genre," kata dia.

Selain itu, Disparekraf juga menggelar atraksi instalasi lampu di Taman Sumenep, Menteng, Jakarta Pusat, dan Kots Tua, Jakarta Barat.

"Kami ada Jakarta Light Festival satu atraksi instalasi lampu tempatnya di Taman Sumenep Promenade dan di Kota Tua. Jadi instalasi lampu yang menggambarkan untuk semaraknya kota," jelas Andhika.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

Megapolitan
Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Megapolitan
Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com