Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ternyata "Septic Tank" Bisa Meledak dan Lukai Pemilik Rumah, Begini Cara Mencegahnya

Kompas.com - 03/03/2023, 12:38 WIB
Ivany Atina Arbi

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang wanita bernama Eli (57) dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Duren Sawit usai menjadi korban ledakan kloset jongkok di rumahnya di Kelurahan Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (3/3/2023).

Menurut keterangan Kasi Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, kloset itu mendadak meledak saat Eli hendak buang air besar.

"Kloset tiba-tiba meledak dan mengeluarkan api. Penyebabnya tidak diketahui. Kaki dan perut korban tersambar api," ucap Gatot dalam keterangan tertulis.

Lebih lanjut, ia mengatakan, ledakan ini murni berasal dari kloset. Meski begitu, belum ada keterangan resmi soal penyebab dari ledakan tersebut.

Baca juga: Kloset Meledak dan Keluarkan Api Saat Hendak BAB, Perempuan Ini Dibawa ke RS

Fakta soal septic tank bisa meledak

Meski belum diketahui pasti apa penyebab ledakan di kloset itu bisa terjadi, patut dicurigai faktor pemicunya adalah kesalahan pada sistem sanitasi di rumah tersebut.

Setiap rumah sejatinya dilengkapi dengan tangki kedap air atau septic tank yang menampung limbah kotoran manusia.

Limbah ini mengeluarkan gas metana yang mudah terbakar, sehingga perlu perhatian khusus agar gas di dalam septic tank tidak terakumulasi dan menyebabkan terjadinya ledakan.

Salah satu bentuk pencegahan yang harus dilakukan adalah dengan melengkapi septic tank dengan pipa untuk menyalurkan gas di dalam tangki keluar.

Hal itu disampaikan oleh Direktur Utama Perusahaan Daerah Pengelolaan Air Limbah Jakarta Raya (PD PAL Jaya) Aris Supriyanto beberapa waktu lalu.

"Air limbah dalam tangki septik itu menghasilkan gas metana (CH4) yang mudah meledak. Jadi  septic tank harus dilengkapi pipa vent agar gas metana yang terbentuk tidak terakumulasi dalam tangki," kata Aris saat dihubungi Kompas.com, Selasa (21/12/2021)

Baca juga: [POPULER JABODETABEK] Kronologi Penangkapan Teddy Minahasa | Amarah Teddy Saat Ditertawakan di Pengadilan| Curhat Linda Jadi Istri Siri Teddy

Selain itu, tangki tersebut juga sebaiknya rutin disedot atau dibersihkan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan. 

Aris mengatakan, septic tank sebaiknya disedot sekali dalam tiga tahun.

Selain dapat meledak, septic tank yang tidak pernah disedot juga bisa bocor dan mencemari air tanah, sebagaimana dilansir Kompas.com sebelumnya.

(Penulis: Nabilla Ramadhian, Ardiansyah Fadli | Editor: Ambaranie Nadia Kemala Movanita, Hilda B Alexander)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Cuma di Medsos, DJ East Blake Juga Sebar Video Mesum Mantan Kekasih ke Teman dan Keluarganya

Tak Cuma di Medsos, DJ East Blake Juga Sebar Video Mesum Mantan Kekasih ke Teman dan Keluarganya

Megapolitan
Heru Budi Usul Bangun 'Jogging Track' di RTH Tubagus Angke yang Diduga Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Usul Bangun "Jogging Track" di RTH Tubagus Angke yang Diduga Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Ketika Ketua RW di Kalideres Dituduh Gelapkan Dana Kebersihan lalu Dinonaktifkan Pihak Kelurahan...

Ketika Ketua RW di Kalideres Dituduh Gelapkan Dana Kebersihan lalu Dinonaktifkan Pihak Kelurahan...

Megapolitan
6 Anggota Polres Metro Jaksel Dipecat, Sebagian karena Jadi Pengedar dan Pengguna Narkoba

6 Anggota Polres Metro Jaksel Dipecat, Sebagian karena Jadi Pengedar dan Pengguna Narkoba

Megapolitan
Dua Maling Gasar Motor di Tanjung Priok, Polisi Bergerak meski Korban Enggan Lapor

Dua Maling Gasar Motor di Tanjung Priok, Polisi Bergerak meski Korban Enggan Lapor

Megapolitan
Hal-hal yang Belum Terungkap di Kasus Brigadir RAT: Motif hingga Sosok Pengusaha yang Dikawal

Hal-hal yang Belum Terungkap di Kasus Brigadir RAT: Motif hingga Sosok Pengusaha yang Dikawal

Megapolitan
Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Megapolitan
Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Megapolitan
DJ East Blake Terancam 12 Tahun Penjara akibat Sebar Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Terancam 12 Tahun Penjara akibat Sebar Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Megapolitan
Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Megapolitan
Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Megapolitan
DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Megapolitan
Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com