Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raih Penghargaan Kalpataru, RT Dani Arwanto Terhormat Diajak Bertemu Heru Budi

Kompas.com - 07/06/2023, 15:19 WIB
Tria Sutrisna,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua RT 07 RW 01, Tugu Utara, Koja, Jakarta Utara, Dani Arwanto meraih penghargaan Kalpataru 2023 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Dia kemudian diundang Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim untuk bertemu dengan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

"Suatu Kebanggaan dan kehormatan sebagai warga jakarta bisa langsung berjabat tangan dengan beliau," ujar Dani kepada Kompas.com, Rabu (7/6/2023).

Dani bercerita, dia berangkat ke Balai Kota DKI Jakarta dengan menumpang mobil Kepala Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Utara Edy Mulyanto.

Baca juga: Daftar Lengkap 11 Penerima Penghargaan Kalpataru 2023

Mobil yang ditumpangi Dani dan Edy melaju beriringan dengan mobil Ali, dari kawasan Tugu Utara Koja menuju Balai Kota DKI Jakarta.

Dani mengaku tak melakukan persiapan khusus. Dia hanya mengenakan kemeja batik dengan corak ondel-ondel dan celana bahan abu-abu. Pakaian yang dirasa pantas dan sopan untuk ia kenakan dalam pertemuannya dengan orang nomor 1 di Provinsi DKI Jakarta.

Penampilannya itu kian lengkap dengan topi berlogo DKI Jakarta. Tulisan "Ketua RT 007/001 Tugu Utara" tampak terbordir rapi.

"Untuk persiapan enggak ada, pakai seadanya saja yang penting sopan. Tadi dijemput oleh Kasudin Lingkungan Hidup Jakut dan didampingi oleh Wali Kota Jakarta Utara," kata Dani.

Baca juga: Kang Emil Apresiasi 2 Pahlawan Lingkungan Jabar Peraih Kalpataru 2023

Dani mengaku tak banyak melakukan aktivitas bersama Heru saat bertemu di Balai Kota. Mereka berbincang mengenai kegiatan yang biasa Dani lakukan bersama warga di lingkungannya.

Dalam pertemuannya dengan Heru, Dani mengaku mendapatkan sejumlah pesan khusus. Salah satunya permintaan untuk meneruskan kegiatannya bersama warga dalam merawat lingkungan.

"Ngobrol saja tentang apa yang sudah di lakukan oleh saya di wilayah tempat saya berkegiatan," kata Dani.

"Diminta teruskan kegiatan, agar semangat menjaga lingkungan bisa ditularkan ke masyarakat Jakarta di wilayah lain," sambungnya.

Usai pertemuan itu, Dani bersama Wali Kota Jakarta Utara dan Kasudin Lingkungan Hidup Jakarta Utara menyempatkan foto bersama di pelataran Pendopo Balai Kota DKI Jakarta.

Dani tampak tersenyum sambil memegang Kalpataru 2023 emas yang berhasil dia raih atas kegiatannya merawat lingkungan sekitar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran Mulai Rp 150.000

Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran Mulai Rp 150.000

Megapolitan
Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut di Pilkada Depok

Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut di Pilkada Depok

Megapolitan
PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi di Pilkada Depok 2024

PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi di Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Megapolitan
Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Megapolitan
Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Megapolitan
Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Megapolitan
Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com