Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinyal Kandidat Cagub DKI, Kini Muncul Nama Keponakan Prabowo dan Riza Patria

Kompas.com - 29/02/2024, 09:16 WIB
Muhammad Isa Bustomi,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bursa calon gubernur dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta yang akan digelar November mendatang mulai membara.

Sejumlah sosok atau kandidat baru-baru ini muncul dan digadang-gadang akan maju menjadi bakal calon (bacalon) orang nomor satu di DKI Jakarta.

Keponakan Prabowo

Terbaru, nama politikus yang mencuat melalui media sosial ialah Rahayu Saraswati Djojohadikusumo dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

Rahayu menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus dikenal sebagai keponakan calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto.

Nama Rahayu muncul dalam unggahan akun Instagram PD Tunas Indonesia Raya (Tidar), @pd.tidar.dkijakarta. PD Tidar adalah organisasi sayap Partai Gerindra di daerah.

Baca juga: Ramai-ramai Kerabat Pejabat dan Elite Parpol Jadi Caleg: Putri Puan hingga Keponakan Prabowo

Adapun Rahayu sendiri juga merupakan Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Tidar menggantikan Aryo Djojoahadikusumo.

Terkait unggahan di Instagram itu, Rahayu menanggapi dengan santai. Ia menilai itu merupakan hasil rapat koordinasi para kader Tidar di daerah.

"Astaga ini anak-anak. Kayaknya ini hasil rakor mereka," kata Rahayu saat dikonfirmasi, Rabu (28/2/2024).

Saat ditegaskan kebenaran untuk maju di Pilkada DKI Jakarta, Rahayu pun tak menjawab. Ia meminta untuk melihat keterangan dari unggahan tersebut.

"Tolong baca caption-nya," ucap Rahayu.

Riza Patria

Selain itu, nama Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria Ketua DPP Partai Gerindra Adnan Taufiq serta Agung Subyakto juga muncul dalalam unggahan Instagram itu.

Riza disebut menjadi kader Gerindra yang potensial untuk mejadi kandidat bakal calon gubernur DKI Jakarta.

Terkait itu, Riza mengatakan, partainya belum membahas terkait nama-nama yang bakal maju dalam Pilkada DKI 2024.

Baca juga: Saat Zaki Ajak Riza Patria, Yuk Kerja Lagi untuk Jakarta

"Pertama kita DKI Jakarta masih fokus pada rekap hasil pilpres dan pileg. Jadi kita semua jajaran Gerindra DKI Jakarta masih fokus, belum bicara soal Pilkada DKI Jakarta," ujar Riza saat dihubungi.

Menurut Riza, penentuan sosok yang akan menjadi bakal calon gubernur DKI itu merupakan kewenangan pimpinan DPP, termasuk Prabowo Subianto sebagai ketua umum.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Megapolitan
Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Megapolitan
PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Megapolitan
Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Megapolitan
Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Megapolitan
Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Megapolitan
Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com