Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Mandi Keringat "Ngegowes" Sepeda ke Balaikota

Kompas.com - 01/11/2013, 07:53 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo bersepeda ke kantornya, Jumat (1/11/2013) pagi. Tak hanya sendiri, sang gubernur ditemani Ketua Bike to Work Indonesia Toto Sugito, Duta Besar Norwegia untuk Indonesia Stig Traavik, dan sekitar 20 orang dari Bike to Work Indonesia.

Pantauan Kompas.com, Jokowi dan sekitar 20 pesepeda telah bersiap-siap di rumah dinas Jokowi di Jalan Taman Suropati No 7, Menteng, Jakarta Pusat, sejak pukul 06.00. Jokowi, Toto, dan beberapa orang pesepeda mengenakan kaus putih yang dilapisi batik bercorak Bike to Work.

Traavik tampak lebih sporty dengan mengenakan kaus berlengan buntung. Sedangkan pesepeda lain dengan gaya masing-masing. Ada yang memakai sorjan khas Jawa, ada yang memakai kaus, dan bahkan ada yang menggunakan pakaian khas Betawi lengkap dengan pecinya.

Sepeda yang digunakan masing-masing pesepeda tampak beda. Jika Jokowi, Toto, dan Traavik tampak menggunakan sepeda jenis sport, pesepeda lainnya tampak eksentrik memakai sepeda ontel, dan ada juga yang menggunakan sepeda lipat.

Tepat pukul 06.40, rombongan pesepeda bertolak dari rumah Jokowi ke kantornya di Balaikota, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta. Pertama, rombongan melintas di Jalan Imam Bonjol. Setelah sampai di Bundaran Hotel Indonesia, rombongan memutar ke arah Jalan Thamrin. Baru setengah jalan, rombongan tampak menjadi pusat perhatian para pengguna jalan tersebut.

"Eh ada Pak Jokowi sepedaan," ujar seorang pengendara motor.

Dia pun sempat mengabadikan momen Jokowi mengayuh sepedanya. Meski menggunakan sepeda serta dikawal oleh petugas Dinas Perhubungan dan kepolisian, rombongan tampak tetap patuh terhadap rambu lalu lintas. Di beberapa lampu perhentian jalan yang menyala merah, rombongan tampak berhenti dan mempersilakan pengendara kendaraan bermotor lainnya untuk melintas.

Sesampainya di bundaran Patung Kuda Indosat, rombongan pun belok ke kanan ke arah Jalan Merdeka Selatan dan masuk ke Balaikota. Salah satu pesepeda mencatat, perjalanan sepanjang 4 kilometer tersebut ditempuh dengan catatan waktu 15 menit.

"Ngebut banget Pak Jokowi, sampai 30 kilometer per jam" ujar salah seorang pesepeda.

Sesampainya di selasar Balaikota, Jokowi tampak kelelahan. Sekujur tubuhnya penuh keringat. Tak hanya Jokowi, rombongan pesepeda lainnya pun sama berkeringatnya. Di tangga selasar Balaikota, Jokowi serta para rombongan pun menyempatkan diri untuk berbincang-bincang seputar dunia sepeda di Jakarta.

Hingga pukul 07.36, rombongan masih berada di Balaikota.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Megapolitan
Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Megapolitan
Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas 'Bodong', Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas "Bodong", Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Megapolitan
Pelanggan Minimarket: Ada atau Enggak Ada Jukir, Tak Bisa Jamin Kendaraan Aman

Pelanggan Minimarket: Ada atau Enggak Ada Jukir, Tak Bisa Jamin Kendaraan Aman

Megapolitan
4 Bocah Laki-laki di Cengkareng Dilecehkan Seorang Pria di Area Masjid

4 Bocah Laki-laki di Cengkareng Dilecehkan Seorang Pria di Area Masjid

Megapolitan
KPU DKI Bakal 'Jemput Bola' untuk Tutupi Kekurangan Anggota PPS di Pilkada 2024

KPU DKI Bakal "Jemput Bola" untuk Tutupi Kekurangan Anggota PPS di Pilkada 2024

Megapolitan
Sudirman Said Bakal Maju Jadi Cagub Independen Pilkada DKI, Berpasangan dengan Abdullah Mansuri

Sudirman Said Bakal Maju Jadi Cagub Independen Pilkada DKI, Berpasangan dengan Abdullah Mansuri

Megapolitan
Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Sempat Masuk ke Rumah Korban

Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Sempat Masuk ke Rumah Korban

Megapolitan
Kondisi Terkini TKP Pengendara Motor Tewas Ditabrak Angkot, Lalu Lintas Berjalan Normal

Kondisi Terkini TKP Pengendara Motor Tewas Ditabrak Angkot, Lalu Lintas Berjalan Normal

Megapolitan
KPU DKI Jakarta Terima Konsultasi 3 Bacagub Jalur Independen, Siapa Saja?

KPU DKI Jakarta Terima Konsultasi 3 Bacagub Jalur Independen, Siapa Saja?

Megapolitan
Bakal Maju di Pilkada Depok, Imam Budi Hartono Klaim Punya Elektabilitas Besar

Bakal Maju di Pilkada Depok, Imam Budi Hartono Klaim Punya Elektabilitas Besar

Megapolitan
Seorang Pria Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar

Seorang Pria Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com