Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecewa dengan Persija, Ahok Ajak The Jakmania Bentuk Jakmania FC

Kompas.com - 18/10/2015, 16:15 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama berencana membentuk sebuah klub sepak bola baru asal Jakarta, Jakmania FC. Rencana itu sebagai solusi berbagai kekalahan berturut-turut yang diterima klub Persija Jakarta.

Selain itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI tidak bisa berupaya maksimal memperbaiki manajemen Persija Jakarta. Mengingat Pemprov DKI tidak memiliki saham di PT Persija Jakarta. 

"Kalau saya suporter, lihat Persija lawan Persib, ngapain teriakin pemain enggak bagus-bagus mainnya? Kamu turun dong jadi pemain. Kalau saya mau Persija baik, saya masih muda, saya harus turun (untuk bermain)," kata Ahok, sapaan Basuki, di Mapolda Metro Jaya, Minggu (18/10/2015). 

Hal itu diyakini Basuki akan lebih baik. Dibandingkan dengan sikap Jakmania yang terus-terusan bertindak anarkistis. Bahkan, ia menganalogikan terjunnya pemuda potensial ke partai politik untuk memperbaiki citra politik Indonesia.

"Saya orang luar nih, saya kesal lihat politisi tidak becus. Ya saya turun bikin partai, jadi politisi. Bukannya mengamuk enggak karuan. Harusnya anak muda di Jakarta, kalau Persija enggak beres, kita bikin Jakmania FC bila perlu," kata Basuki lagi. 

Sebagai langkah awal, Basuki mengajak anggota Jakmania potensial untuk ikut dalam perhelatan Jakarta Football Festival Rusun Cup pada 24 Oktober-8 November 2015.

Turnamen itu diinisiasi oleh Uni Papua dan diikuti oleh remaja yang berusia antara 13 tahun sampai 16 tahun.

Bahkan, Basuki menjanjikan akan memberi fasilitas kepada Jakmania FC. Seperti pembangunan lapangan bola di Kemayoran, Jakarta Pusat dan Stadion Taman BMW.

"Anak-anak harusnya konsentrasi lihat klubnya kalah, latihan yang baik dong. Bayangkan, lapangan golf Kemayoran akan kami ubah jadi lapangan bola kaki seperti di Victoria Park dan ada sembilan lapangan di sana," kata Basuki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gerindra Pastikan Bakal Usung Kader Internal pada Pilkada Tangsel 2024

Gerindra Pastikan Bakal Usung Kader Internal pada Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Diisukan Maju Cawalkot Bekasi, Kaesang Disebut Butuh Panggung Politik buat Dongkrak Popularitas

Diisukan Maju Cawalkot Bekasi, Kaesang Disebut Butuh Panggung Politik buat Dongkrak Popularitas

Megapolitan
Zoe Levana Terjebak 4 Jam di Jalur Transjakarta, Bisa Keluar Setelah Bus Penuh Penumpang Lalu Jalan

Zoe Levana Terjebak 4 Jam di Jalur Transjakarta, Bisa Keluar Setelah Bus Penuh Penumpang Lalu Jalan

Megapolitan
Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com