Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Kata Blue Bird soal Dugaan Sokongan Dana dalam Demo Sopir Taksi

Kompas.com - 22/03/2016, 18:14 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Beredar kabar bahwa dari sopir taksi yang melakukan unjuk rasa, ada yang disokong atau bahkan mendapat uang Rp 150.000 untuk melakukan demo. Apa tanggapan Blue Bird mengenai isu ini?

Komisaris PT Blue Bird Tbk Noni Sri Ayati Purnomo menyatakan, pihaknya tidak melakukan hal tersebut.

"Kami sama sekali tidak ikut campur dalam hal seperti itu. Tadi saya sudah sampaikan juga bahwa kami sangat tidak menginginkan untuk adanya demo," kata Noni saat jumpa pers di kantor pusat Blue Bird di Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (22/3/2016).

Noni menyatakan, jajarannya telah mengeluarkan imbauan bagi pengemudi taksinya untuk tidak mengikuti aksi unjuk rasa.

"Jadi kami mengimbau untuk seluruh pengemudi kami untuk tidak ikut demo dan itu sudah kami beri tahu dari hari Minggu, lho," ujar Noni.

Pihaknya mengklaim, serikat pengemudi Blue Bird tidak ikut dalam demo. Namun, diakuinya, ada pula pengemudi Blue Bird yang tergabung dalam Paguyuban Pengemudi Angkutan Darat yang bisa saja mengikuti demo. Namun, ia belum tahu jumlah pengemudi taksinya yang ikut aksi unjuk rasa.

Direktur Blue Bird Adrianto Djokosoetono menyatakan, pihaknya tidak bisa menghalang-halangi pengemudi Blue Bird untuk tak ikut demo. Namun, pihaknya sudah mengeluarkan larangan bagi pengemudinya ikut unjuk rasa.

"Itu aspirasi pribadinya untuk ikut bersama yang lain sebagai simpatisan dan sebagainya. Itu hal yang merupakan tidak bisa kita halangi," ujar Adrianto. (Baca: Blue Bird Larang Sopirnya Berunjuk Rasa)

Kompas TV Taksi yang Beroperasi Dipaksa Ikut Demo
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Megapolitan
Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Megapolitan
Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas 'Bodong', Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas "Bodong", Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com