Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kendala Pemprov DKI Tingkatkan Minat Warga Gunakan Transportasi Umum

Kompas.com - 22/05/2017, 12:03 WIB
Sherly Puspita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ), Iskandar Abubakar memaparkan berbagai kendala yang tengah dialami Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam meningkatkan minat warga Jakarta untuk menggunakan transportasi umum.

"Setidaknya ada empat kendala utama yang masih dialami Pemprov DKI untuk mencapai target penggunaan transportasi umum sebesar 40 persen di tahun 2019 nanti," ujar Iskandar di gedung Dinas Perumahan, Jakarta Pusat, Senin (22/5/2017).

Menurutnya, kendala pertama adalah pertumbuhan kepemilikan kendaraan pribadi yang sangat tinggi terutama sepeda motor.

"Model transportasi dengan menggunakan kendaraan roda dua ini dianggp sebagai angkutan yang paling efisien. Karena lebih cepat, murah dan door to door service," ucap dia.

Hal kedua yang tak kalah semakin menyulitkan langkah pemerintah meningkatkan ketertarikan warga Jakarta terhadap transportasi umum adalah maraknya layanan angkutan online.

"Pelayanan angkutan semacam ini sebenarnya seperti angkutan pribadi, ini makin hari terbukti makin diminati masyarakat Jakarta khususnya," tambahnya.

Baca: Pengguna Transportasi Umum di Jakarta Masih Rendah

Kendala lain yang tak kalah penting adalah belum optimalnya proses sterilisasi jalur Transjakarta.

"Penyelesaian masalah angkutan umum reguler yang berhimpitan dengan angkutan umum seperti Transjakarta juga masih belum sepenuhnya menemui titik terang," lanjutnya.

Ia mengatakan, adanya aturan mengikat yang membatasi penggunaan kendaraan pribadi juga dinilai menjadi penyebab rendahnya minat warga menggunakan kendaraan umum.

"Belum jelas kapan pelaksanaan dari ERI (Electronic Registration and Identification), ELE (Electronic Law Enforcement) dan ERP (Electronic Road Pricing," sebutnya.

Kompas TV Selayaknya kota megapolitan. Jakarta, juga punya permasalahan. Mulai dari masalah klasik, kemacetan, hingga permasalahan sosial, ekonomi, dan keamanan. Solusi terus dinanti warga dari para pemimpinnya. Kita kupas masalah jakarta, dan solusi nya bersama Sutiyoso mantan Gubernur DKI dan Heri budianto pengamat politik.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di 'Pabrik Narkoba' Bogor

Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di "Pabrik Narkoba" Bogor

Megapolitan
Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Megapolitan
Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Megapolitan
Siswi SLB Diduga Dicabuli Teman di Kalideres, Disdik DKI: Sedang Kami Dalami

Siswi SLB Diduga Dicabuli Teman di Kalideres, Disdik DKI: Sedang Kami Dalami

Megapolitan
Sekap Wanita “Open BO” di Apartemen Kemayoran, Pelaku Bawa Teman dari Kalbar

Sekap Wanita “Open BO” di Apartemen Kemayoran, Pelaku Bawa Teman dari Kalbar

Megapolitan
Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Megapolitan
BNN Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Ada 10.472 Gram Ganja dan Puluhan Ekstasi

BNN Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Ada 10.472 Gram Ganja dan Puluhan Ekstasi

Megapolitan
Ada Motif Dendam di Balik Penyekapan Wanita “Open BO” Dalam Apartemen Kemayoran

Ada Motif Dendam di Balik Penyekapan Wanita “Open BO” Dalam Apartemen Kemayoran

Megapolitan
Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Megapolitan
Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa 'Open BO'

Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa "Open BO"

Megapolitan
Pejalan Kaki Terlindas 'Dump Truck' di Koja, Kaki Korban Hancur

Pejalan Kaki Terlindas "Dump Truck" di Koja, Kaki Korban Hancur

Megapolitan
5 Tahun Kasus Pembunuhan SIswi SMK di Bogor Belum Terungkap, Polisi Masih Cari Bukti Kuat

5 Tahun Kasus Pembunuhan SIswi SMK di Bogor Belum Terungkap, Polisi Masih Cari Bukti Kuat

Megapolitan
Ingin Gabung Jaklingko, Para Sopir Angkot di Jakut Desak Heru Budi Tanda Tangani SK

Ingin Gabung Jaklingko, Para Sopir Angkot di Jakut Desak Heru Budi Tanda Tangani SK

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Terobsesi Jadi Anggota Polri, tapi Gagal Lolos Saat Tes

Polisi Gadungan di Jaktim Terobsesi Jadi Anggota Polri, tapi Gagal Lolos Saat Tes

Megapolitan
Ibu di Jaktim Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar untuk Kepuasan Diri

Ibu di Jaktim Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar untuk Kepuasan Diri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com