Salin Artikel

PTSP Goes to Mall di Kembangan Terbitkan 400 Izin dalam 5 Bulan

Layanan tersebut rutin dilakukan sejak Juli kemarin setiap Rabu pada minggu keempat hingga Desember 2018 pukul 10.00-20.00 WIB.

"Untuk izin yang sudah kami terbitkan sampai bulan November ini ada sekitar 350 IUMK (Izin Usaha Mikro Kecil) kemudian untuk kegiatan lainnya," kata Kepala Unit Pelaksana PTSP Kecamatan Kembangan Chairul Baihaqi di lokasi, Rabu.

Selain perizinan IUMK, PTSP Kembangan juga menerbitkan izin untuk 50 perizinan lainnya. Di antaranya seperti Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB), Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2), dan lainnya.

"Intinya kami menjemput bola dan memberikan pelayanan kepada masyarakat, baik masyarakat yang ada di sekitar Kembangan maupun masyarakat yang ada di luar Kembangan. Di dalam bertemu di dalam suatu kegiatan di pusat perbelanjaan," katanya.

Dalam layanan tersebut, PTSP bekerja sama dengan sejumlah instansi seperti Kantor Pajak Pratama Kembangan, Samsat Jakarta Barat, Bank BRI cabang Joglo, dan Bank DKI.

Salah satu warga, Tohir (46), datang ke PTSP di mal tersebut untuk mengurus IUMK sekaligus sertifikat usahanya. Ia berdagang Pecel Ayam dan Lele khas Lamongan di kawasan Meruya Utara.

"Sekarang saya sudah mendapatkan sertifikat saya. Ini sertifikat mengikuti program OK-OCE," kata Tohir.

Selain itu, ada pula Dito (42) yang hadir ke gerai Samsat Jakarta Barat di mal tersebut untuk memblokir pajak kendaraan bermotor (PKB). Ia mengatakan pelayanan di mal dapat memudahkannya sekaligus menghabiskan waktu istirahat kerjanya.

"Ini bayar pemblokiran pajak kendaraan yang sudah saya jual. Sudah bukan pemilik saya lagi, sudah saya blokir dua kendaraan, mobil dan motor," kata Dito.

Dalam pemblokiran PKB, ia tak perlu merogoh kocek alias gratis. Ia hanya diminta untuk melampirkan KTP, KK, dan mengisi formulir serta tanda tangan di atas meterai.

"Sangat mudah sekali," katanya.

Kecamatan Kembangan memiliki dua mal besar di Jakarta Barat, dan Pemkot memilih Puri Indah Mal sebagai salah satu lokasi pembukaan gerai rutin mereka dalam PTSP Goes to Mall. Selain itu, ada pula mal Central Park di Kecamatan Grogol Petamburan yang juga sempat membuka layanan serupa.

Selanjutnya PTSP Goes to Mall di Kembangan terakhir tahun ini akan diadakan pada Rabu, 26 Desember 2018.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/11/29/06392611/ptsp-goes-to-mall-di-kembangan-terbitkan-400-izin-dalam-5-bulan

Terkini Lainnya

Polisi Periksa Pelajar SMP yang Jadi Korban dan Pelaku Perundungan di Bogor

Polisi Periksa Pelajar SMP yang Jadi Korban dan Pelaku Perundungan di Bogor

Megapolitan
Tangis Haru dan Sujud Syukur Casis Bintara yang Dibegal Usai Diterima Kapolri Jadi Polisi...

Tangis Haru dan Sujud Syukur Casis Bintara yang Dibegal Usai Diterima Kapolri Jadi Polisi...

Megapolitan
Hadiah Sehabis Musibah bagi Satrio, Diterima Jadi Polisi meski Gagal Ujian akibat Dibegal

Hadiah Sehabis Musibah bagi Satrio, Diterima Jadi Polisi meski Gagal Ujian akibat Dibegal

Megapolitan
Nasib Nahas Efendy yang Tewas di Kali Sodong, Diburu Mata Elang dan Dipukuli hingga Tak Berdaya

Nasib Nahas Efendy yang Tewas di Kali Sodong, Diburu Mata Elang dan Dipukuli hingga Tak Berdaya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kapolri Beri Hadiah Casis Bintara yang Dibegal dengan Diterima Jadi Polisi | Kilas Balik Kronologi Pembunuhan Vina Cirebon

[POPULER JABODETABEK] Kapolri Beri Hadiah Casis Bintara yang Dibegal dengan Diterima Jadi Polisi | Kilas Balik Kronologi Pembunuhan Vina Cirebon

Megapolitan
Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Megapolitan
Pria di Kali Sodong Dibunuh 'Debt Collector' Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Pria di Kali Sodong Dibunuh "Debt Collector" Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Megapolitan
KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

Megapolitan
PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

Megapolitan
Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Megapolitan
'Bullying' Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

"Bullying" Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

Megapolitan
KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

Megapolitan
Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke