Salin Artikel

Remaja Putri di Bekasi 3 Hari Tak Pulang, Terakhir Pergi Bersama Pacar

BEKASI, KOMPAS.com - Seorang remaja putri, Mutiara Wulandari (12) tidak pulang ke rumah sejak Sabtu (1/11/2019).

Ibunda Wulan, sapaan akrabnya, Nining Kurniasih mengatakan, terakhir kali Wulan pamit meninggalkan rumah dengan alasan kerja kelompok bersama teman sekolahnya.

"Namanya orangtua kita izinin saja lah. Tahu-tahunya hujan, kita tungguin jam 19.00 WIB, 20.00 WIB, 21.00 WIB enggak pulang. Saya pikir, barangkali memang disuruh orangtua temannya menginap. Besoknya, sampai jam 21.00 WIB enggak pulang juga," ujar Nining kepada Kompas.com di Polres Metro Bekasi Kota, Senin (4/11/2019) malam.

Nining kemudian menyambangi kediaman teman-teman Wulan yang pergi bersamanya pada Sabtu itu. Teman-temannya telah kembali, sementara Wulan belum.

Dari sana, Nining baru tahu bahwa putrinya punya pacar yang sehari-hari beraktivitas di Pasar Malam Kampung Cerewed, Kranji, Bekasi Barat.

"Dia (Wulan) bilangnya sudah mau pulang, saya enggak tahu kalau dia belum pulang," ujar Nining menirukan pernyataan temannya.

Akhirnya, temannya mengungkapkan kejadian sebetulnya setelah dimediasi pihak sekolah.

"Ternyata anak saya tidur di rumah pacarnya di terpal warna biru. Teman satunya minta maaf sudah bohong karena dia diancam sama cowok ini,"  kata dia lagi.

Sayang, Nining tak tahu pakaian terakhir saat Wulan meninggalkan rumah. Nining telah melaporkan kehilangan anaknya ke Polres Metro Bekasi Kota, Senin malam.

"Anak saya putih, rambutnya agak merah sepunggung, ada bekas bisul bolong di leher, ada tahi lalat cokelat di bawah mata," ujar Nining soal ciri-ciri putrinya.

Ia mengatakan, jika ada seseorang menemui putrinya dapat menghubungi nomor ponsel 082111168405.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/11/04/22114211/remaja-putri-di-bekasi-3-hari-tak-pulang-terakhir-pergi-bersama-pacar

Terkini Lainnya

KPU DKI Bakal 'Jemput Bola' untuk Tutupi Kekurangan Anggota PPS di Pilkada 2024

KPU DKI Bakal "Jemput Bola" untuk Tutupi Kekurangan Anggota PPS di Pilkada 2024

Megapolitan
Sudirman Said Bakal Maju Jadi Cagub Independen Pilkada DKI, Berpasangan dengan Abdullah Mansuri

Sudirman Said Bakal Maju Jadi Cagub Independen Pilkada DKI, Berpasangan dengan Abdullah Mansuri

Megapolitan
Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Sempat Masuk ke Rumah Korban

Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Sempat Masuk ke Rumah Korban

Megapolitan
Kondisi Terkini TKP Pengendara Motor Tewas Ditabrak Angkot, Lalu Lintas Berjalan Normal

Kondisi Terkini TKP Pengendara Motor Tewas Ditabrak Angkot, Lalu Lintas Berjalan Normal

Megapolitan
KPU DKI Jakarta Terima Konsultasi 3 Bacagub Jalur Independen, Siapa Saja?

KPU DKI Jakarta Terima Konsultasi 3 Bacagub Jalur Independen, Siapa Saja?

Megapolitan
Bakal Maju di Pilkada Depok, Imam Budi Hartono Klaim Punya Elektabilitas Besar

Bakal Maju di Pilkada Depok, Imam Budi Hartono Klaim Punya Elektabilitas Besar

Megapolitan
Seorang Pria Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar

Seorang Pria Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar

Megapolitan
74 Kelurahan di Jakarta Masih Kekurangan Anggota PPS untuk Pilkada 2024

74 Kelurahan di Jakarta Masih Kekurangan Anggota PPS untuk Pilkada 2024

Megapolitan
Denda Rp 500.000 Untuk Pembuang Sampah di TPS Lokbin Pasar Minggu Belum Diterapkan

Denda Rp 500.000 Untuk Pembuang Sampah di TPS Lokbin Pasar Minggu Belum Diterapkan

Megapolitan
Warga Boleh Buang Sampah di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu pada Pagi Hari, Petugas Bakal Lakukan 'OTT'

Warga Boleh Buang Sampah di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu pada Pagi Hari, Petugas Bakal Lakukan "OTT"

Megapolitan
Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Ditahan Selama 7 Hari

Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Ditahan Selama 7 Hari

Megapolitan
Dubes Palestina: Gaza Utara Hancur Total, Rafah Dikendalikan Israel

Dubes Palestina: Gaza Utara Hancur Total, Rafah Dikendalikan Israel

Megapolitan
Warga Luar Jadi Biang Kerok Menumpuknya Sampah di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu

Warga Luar Jadi Biang Kerok Menumpuknya Sampah di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Kini Berstatus Anak Berhadapan dengan Hukum

Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Kini Berstatus Anak Berhadapan dengan Hukum

Megapolitan
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Bajaj, Diduga Sakit

Seorang Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Bajaj, Diduga Sakit

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke