Salin Artikel

RW Zona Merah Terbanyak di Sunter Jaya, Lurah Sebut Ada 4 Klaster Penyebaran Covid-19

Terkait hal tersebut, Lurah Sunter Jaya Syahroni menyebutkan, ada empat klaster utama yang menyebabkan lonjakan kasus positif di sana.

Klaster pertama terjadi di RW 001. Klaster ini muncul dari salah satu warga yang tak patuh dengan protokol Covid-19.

"Penularan terjadi saat yang bersangkutan tidak disiplin memakai masker," kata Syahroni saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (25/6/2020).

Setelah diadakan rapid dan swab test di lingkungan tersebut, sebanyak tujuh orang anggota keluarga dinyatakan positif Covid-19.

Sebanyak enam dari tujuh orang tersebut kemudian melakukan isolasi mandiri di rumah, sementara satu sisanya diisolasi di RSD Wisma Atlet.

Klaster ke dua muncul di RW 002 dengan pasien positif Covid-19 terbanyak di Sunter Jaya.

"Mulanya dari salah satu warga usia 69 tahun. Dia orang yang aktif pengajian tabligh dan selalu mengikuti kegiatan keagamaan tanpa mengindahkan protokol kesehatan," ucap Syahroni.

Mendapat informasi tersebut, aparat kelurahan Sunter Jaya melakukan rapid dan swab test di sana.

Hasilnya, sebanyak 15 orang dinyatakan reaktif. Tujuh orang diantaranya sudah dinyatakan positif Covid-19 dan diisolasi di RSD Wisma Atlet dan satu orang pasien positif di rumah sakit lain.

Sementara tujuh orang sisanya masih menanti hasil swab test.

Di RW 005, penularan bermula dari salah seorang pengemudi taksi online yang cukup aktif berkeliling mencari nafkah.

Saat mengikuti rapid dan swab test, ia dinyatakan positif Covid-19. Kemudian dari hasil penelusuran, diketahui bahwa pria tersebut menularkan ke empat orang lainnya.

"Di RW 009 itu terkena penularan di salah satu pasar di Jakarta Pusat. Dia itu sempat berkunjung membeli sayur di sana," ucap Syahroni.

Hasil penelusuran, wanita berusia 29 tahun itu setidaknya telah menularkan ke lima orang lainnya.

Sebelumnya berdasarkan data di situs web corona.jakarta.go.id, laporan kasus baru positif Covid-19 di Sunter Jaya selalu bertambah setiap harinya sejak 17 Juni 2020.

Pada 17 Juni, ada 83 kasus positif Covid-19 di sana.

Jumlah kasus bertambah menjadi 86 kasus pada 18 Juni, bahkan menembus angka 101 kasus pada Rabu (24/6/2020).

Jumlah kumulatif orang dalam pemantauan (ODP) terkait Covid-19 juga terus bertambah.

Pada 10 Juni, total ada 179 ODP di Sunter Jaya. Sementara pada pekan lalu, 19 Juni, ODP berjumlah 440 orang.

Angka ODP terus meningkat hingga totalnya ada 513 orang per Kamis ini.

Kasus positif Covid-19 di Jakarta berjumlah 10.472 kasus hingga Kamis hari ini.

Pasien yang terinfeksi virus corona tipe 2 bertambah 195 orang dibandingkan data terakhir pada Rabu kemarin.

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan DKI Jakarta Fify Mulyani mengatakan, tambahan kasus positif Covid-19 diketahui berdasarkan hasil pemeriksaan polymerase chain reaction (PCR), kemarin.

"Terdapat penambahan jumlah kasus positif sebanyak 195 kasus sehingga jumlah kumulatif kasus positif di wilayah DKI Jakarta sebanyak 10.472 kasus," ujar Fify dalam siaran pers Pemprov DKI, Kamis.

Dari total pasien positif Covid-19, sebanyak 5.435 pasien (51,9 persen) dinyatakan telah sembuh, sedangkan 631 pasien (6 persen) meninggal dunia.

Kemudian, 1.338 pasien masih dirawat di rumah sakit dan 3.068 pasien melakukan isolasi mandiri.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/06/25/20425931/rw-zona-merah-terbanyak-di-sunter-jaya-lurah-sebut-ada-4-klaster

Terkini Lainnya

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke