Salin Artikel

Begini Progres Pembangunan 4 Rusunawa di Jakarta, Sudah Setengah Jadi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemprov DKI Jakarta mempublikasikan progres pembangunan empat rumah susun sederhana sewa (Rusunawa) yang sedang dibangun Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman DKI Jakarta.

Empat rusunawa yang dimaksud yaitu Cipinang Besar Utara, Pulo Jahe, Kelapa Gading Timur, dan PIK Pulogadung tahap II.

Dilansir dari akun instagram DKI Jakarta @dkijakarta, pembangunan Rusunawa Cipinang Besar Utara di Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Jakarta Timur per 13 September 2021 mencapai 54,45 persen.

Rusunawa Cipinang Besar Utara dibangun dengan bangunan 1 tower 16 lantai. Fasilitas yang diberikan berupa masjid, taman bermain anak, area parkir motor, unit usaha, halte transjakarta, air bersih, dan keamanan 24 jam.

Rusunawa kedua yaitu Rusunawa Pulo Jahe, Kelurahan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur. Rusunawa ini sudah terbangun 41,56 persen per 13 September 2021.

Rusunawa ini dibangun dua tower dengan tinggi 24 lantai dengan fasilitas taman bermain, masjid, taman warga, lapangan olahraga, pos kesehatan, area parkir, unit usaha, halte transjakarta, air bersih dan keamanan 24 jam.

Rusunawa ketiga berada di Kelapa Gading Timur, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara dengan progres pembangunan 62,56 persen.

Rusunawa Kelapa Gading Timur dibangun satu tower dengan 15 lantai. Fasilitas yang diberikan yaitu masjid, taman bermain anak, area parkir motor, unit usaha, halte transjakarta, air bersih, dan keamanan 24 jam.

Terakhir Rusunawa Perkampungan Industri Kecil (PIK) Pulogadung yang berlokasi di Jalan Penggilingan Raya, Kelurahan Penggilingan, Jakarta Timur.

Pembangunan Rusunawa yang dibangun sebanyak 6 tower 16 lantai ini baru mencapai 48,05 persen.

Fasilitas yang diberikan yaitu taman bermain anak, masjid dan balai warga, taman warga, lapangan olahraga, pos kesehatan, area parkir, unit usaha, halte transjakarta, air bersih dan keamanan 24 jam.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/09/26/07063841/begini-progres-pembangunan-4-rusunawa-di-jakarta-sudah-setengah-jadi

Terkini Lainnya

Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Pakar Ungkap 'Suicide Rate' Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Pakar Ungkap "Suicide Rate" Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Megapolitan
Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi 'May Day'

Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi "May Day"

Megapolitan
3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

Megapolitan
Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDI-P

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDI-P

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Megapolitan
'Mayday', 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

"Mayday", 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

Megapolitan
Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Megapolitan
3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

Megapolitan
Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Megapolitan
PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke