Salin Artikel

Polisi Selidiki Dugaan Pencurian Tas Pengunjung Kolam Renang di GOR Ciracas

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepolisian Sektor (Polsek) Ciracas tengah menyelidiki kasus dugaan pencurian tas pengunjung kolam renang di Gelanggang Olahraga (GOR) Ciracas, Jakarta Timur.

"(Korban) sudah membuat laporan, sedang kami lakukan penyelidikan," ujar Kapolsek Ciracas, Komisaris Jupriono kepada wartawan, Senin (26/9/2022).

Jupriono menuturkan, saat ini polisi sedang mencari video rekaman kamera pengawas atau CCTV di lokasi kejadian.

Pasalnya, wajah terduga pelaku pencurian terekam dan videonya telah beredar di media sosial Instagram.

"Sedang kami cari rekaman CCTV yang ada di lokasi," ucap Jupriono.

Adapun dugaan pencurian tersebut terjadi pada Sabtu (24/9/2022) lalu. Tyas (19), rekan dari korban pencurian menuturkan, saat itu dia dan tiga temannya baru saja selesai berenang.

Sekitar pukul 09.30 WIB, mereka selesai berenang dan bergegas ke kamar mandi. Sembari menunggu kamar mandi sepi, mereka bersantai. Sementara, dua rekannya pergi ke kantin.

Setelah kamar mandi agak sepi, mereka mengambil tas masing-masing. Namun dua rekan Tyas tidak membawa tas mereka ke dalam kamar mandi.

"Setelah kamar mandi agak sepi, kami ambil tas masing-masing, tapi dua orang teman saya ini, yang tadi ke kantin, tas milik mereka itu enggak dibawa masuk ke kamar mandi," katanya.

Setelah selesai Setelah selesai berbilas, dua pengunjung itu menyadari tas yang ditaruh di depan kamar mandi hilang. 

Tidak hanya tas, korban juga kehilangan barang berharga lain seperti, ponsel, kartu identitas, sejumlah uang, dan kunci motor.

"Kedua teman saya ini yang kehilangan tas, satu warna pink dan satu lagi warna hitam," kata Tyas.

Berdasarkan rekaman kamera pengawas, terduga pelaku merupakan seorang ibu yang membawa anak.

Aksi pencurian ini juga terekam kamera cctv dan diunggah ke akun informatif masyarakat bernama @kabar.jaktim.

"Ibu-ibu membawa kabur tas milik warga di Kawasan Kolam Renang GOR Ciracas Jakarta Timur," seperti dikutip dari keterangan di akun @kabar.jaktim.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/09/26/16594541/polisi-selidiki-dugaan-pencurian-tas-pengunjung-kolam-renang-di-gor

Terkini Lainnya

Polisi Temukan Orangtua Mayat Bayi yang Terbungkus Plastik di Tanah Abang

Polisi Temukan Orangtua Mayat Bayi yang Terbungkus Plastik di Tanah Abang

Megapolitan
PJLP Temukan Mayat Bayi Terbungkus Plastik Saat Bersihkan Sampah di KBB Tanah Abang

PJLP Temukan Mayat Bayi Terbungkus Plastik Saat Bersihkan Sampah di KBB Tanah Abang

Megapolitan
Terdengar Ledakan Saat Agen Gas dan Air di Cinere Kebakaran

Terdengar Ledakan Saat Agen Gas dan Air di Cinere Kebakaran

Megapolitan
Perbaikan Pintu Bendung Katulampa yang Jebol Diperkirakan Selesai Satu Pekan

Perbaikan Pintu Bendung Katulampa yang Jebol Diperkirakan Selesai Satu Pekan

Megapolitan
Dituduh Punya Senjata Api Ilegal, Warga Sumut Melapor ke Komnas HAM

Dituduh Punya Senjata Api Ilegal, Warga Sumut Melapor ke Komnas HAM

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Gratiskan Biaya Ubah Domisili Kendaraan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Pemprov DKI Bakal Gratiskan Biaya Ubah Domisili Kendaraan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Megapolitan
Amarah Pembunuh Wanita di Pulau Pari, Cekik Korban hingga Tewas karena Kesal Diminta Biaya Tambahan 'Open BO'

Amarah Pembunuh Wanita di Pulau Pari, Cekik Korban hingga Tewas karena Kesal Diminta Biaya Tambahan "Open BO"

Megapolitan
Akses Jalan Jembatan Bendung Katulampa Akan Ditutup Selama Perbaikan

Akses Jalan Jembatan Bendung Katulampa Akan Ditutup Selama Perbaikan

Megapolitan
Tidak Kunjung Laku, Rubicon Mario Dandy Bakal Dilelang Ulang dengan Harga Lebih Murah

Tidak Kunjung Laku, Rubicon Mario Dandy Bakal Dilelang Ulang dengan Harga Lebih Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Gunakan Wisma Atlet buat Tampung Warga Eks Kampung Bayam

Pemprov DKI Disarankan Gunakan Wisma Atlet buat Tampung Warga Eks Kampung Bayam

Megapolitan
Terlibat Tawuran, Dua Pelajar Dibacok di Jalan Raya Ancol Baru

Terlibat Tawuran, Dua Pelajar Dibacok di Jalan Raya Ancol Baru

Megapolitan
Potret Kemiskinan di Dekat Istana, Warga Tanah Tinggi Tidur Bergantian karena Sempitnya Hunian

Potret Kemiskinan di Dekat Istana, Warga Tanah Tinggi Tidur Bergantian karena Sempitnya Hunian

Megapolitan
Dinas SDA DKI Targetkan Waduk Rawa Malang di Cilincing Mulai Berfungsi Juli 2024

Dinas SDA DKI Targetkan Waduk Rawa Malang di Cilincing Mulai Berfungsi Juli 2024

Megapolitan
Pemprov DKI Teken 7 Kerja Sama Terkait Proyek MRT, Nilai Kontraknya Rp 11 Miliar

Pemprov DKI Teken 7 Kerja Sama Terkait Proyek MRT, Nilai Kontraknya Rp 11 Miliar

Megapolitan
Penampilan Tiktoker Galihloss Usai Jadi Tersangka, Berkepala Plontos dan Hanya Menunduk Minta Maaf

Penampilan Tiktoker Galihloss Usai Jadi Tersangka, Berkepala Plontos dan Hanya Menunduk Minta Maaf

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke