Salin Artikel

Kasus Covid-19 di Jakarta Naik, Pemprov DKI Diminta Tidak Lengah

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta Anggara Wicitra Sastroamidjojo meminta Pemerintah Provinsi DKI tidak lengah terhadap kenaikan kasus Covid-19 di Ibu Kota belakangan ini.

"Ini sudah jadi alarm bagi kita. Lonjakan kasus di DKI seminggu terakhir cukup signifikan, mencapai angka 38 persen. Saya minta Pemprov DKI tidak lengah dan segera ambil langkah intervensi," tutur Anggara dalam keterangannya, Kamis (3/11/2022).

Anggara juga meminta agar Pemprov DKI mempercepat cakupan vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau booster.

"Jakarta sudah hampir satu tahun menjalankan vaksinasi ketiga ini, tapi cakupannya baru 60-70 persen," kata Anggara.

Anggara juga menekankan kepada Dinas Kesehatan DKI agar siaga menjaga ritme penanganan Covid-19.

"Artinya kalau mulai ada kenaikan kasus, harus bergerak mengambil langkah-langkah tertentu baik dalam kebijakan penanganan. Jangan tunggu kasus meledak baru kelimpungan merumuskan kebijakan," kata Anggara.

Sebelumnya, Kepala Dinkes DKI Jakarta Widyastuti mengatakan, kasus Covid-19 di Ibu Kota masih terkendali.

Hal itu disampaikan Widyastuti merespons data kenaikan kasus Covid-19 di DKI Jakarta belakangan ini.

"Ya poinnya terkendali sudah. Kan kasus naik itu dari start-nya berapa? Kan start-nya juga kecil," ujar Widyastuti di Bogor, Jawa Barat, Selasa (1/11/2022).

"Ya kan dari angka kecil, bandingannya yang ratusan ribu pada sebelum-sebelumnya," lanjut dia.

Widyastuti juga mengaku, belum menghitung kasus Covid-19 varian baru, yakni varian XBB.

Menurut dia, apapun varian yang tengah merebak, penanggulangannya tetap sama.

"Apa pun variannya penanggulangannya tetap, vaksinasi, protokol kesehatan," kata Widyastuti.

Mengutip data dari akun Instagram @dokteralumnismandel, Minggu (30/10/2022), data kasus Covid-19 di DKI Jakarta meningkat per 30 Oktober 2022.

Angka positivity rate naik 4 persen dari minggu sebelumnya, kasus positif Covid-19 naik 38 persen dari minggu sebelumnya, dan kematian naik 56 persen dari minggu sebelumnya.

Kemudian, varian XBB sudah ditemukan lima kasus di Jakarta.

Kompas.com telah diberi izin oleh Sekretaris Dokter Alumni Smandel Jakarta Ngabila Salama, untuk mengutip data itu.

Adapun Ngabila sendiri merupakan Kepala Seksi Survailans Epidemiologi dan Imunisasi Dinkes DKI.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/11/03/13393211/kasus-covid-19-di-jakarta-naik-pemprov-dki-diminta-tidak-lengah

Terkini Lainnya

Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Megapolitan
Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Megapolitan
Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Sekolah

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Sekolah

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Megapolitan
Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Megapolitan
Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Megapolitan
Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Megapolitan
BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

Megapolitan
Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Megapolitan
Duka pada Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Duka pada Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antarpribadi

Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antarpribadi

Megapolitan
Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke