Salin Artikel

Fakta Ajang Formula E 2023 Jakarta, Dibuka DJ Alan Walker Hingga Harga Tiket Dianggap Terlalu Mahal

JAKARTA, KOMPAS.com - Jakarta akan menjadi tuan rumah putaran ke-10 dan ke-11 ajang balapan mobil bertenaga listrik Formula E 2023 musim ke-9.

Balapan akan berlangsung selama dua hari, pada 3 Juni dan 4 Juni di AGI Jakarta International E-Prix Circuit, Ancol Taman Impian, Jakarta Utara.

Sama seperti tahun sebelumnya, balapan diawali latihan bebas pada pagi hari, kemmudian berlanjut dengan kualifikasi pada siang hari dan balapan pada sore hari.

PT Jakarta Propertindo (Jakpro) selaku penyelenggara telah mengumumkan harga tiket Jakarta E-Prix atau Formula E.

"Ada empat macam tiket dengan keuntungan yang berbeda-beda," kata Project Director Jakarta E-Prix 2023 Ivan Permana dalam konferensi pers pengumuman tiket Jakarta E-Prix di Kantor Jakpro, Thamrin City, Jakarta Pusat, Selasa (18/4/2023).

Jakpro mengeluarkan empat jenis tiket yakni Royal Suite seharga Rp 12 juta per hari atau Rp 20 juta untuk dua hari, serta Deluxe Suite seharga Rp 10 juta per hari dan Rp 16 juta untuk dua hari.

Selain itu ada jenis tiket Grand Stand dengan harga Rp 1 juta per hari, serta Circuit Festival Rp 750.000 per hari dan Rp 1,3 juta untuk dua hari.

Ivan mengatakan, tiap paket tersebut memiliki keuntungan yang berbeda-beda. "Ada penampilan artis Indonesia khusus untuk pengunjung dengan tiket royal dan deluxe duite," kata dia.

Tiket Jakarta E-Prix mulai dapat dipesan di aplikasi Goers mulai 20 April 2023. "Ada diskon early bird sebesar 20 persen mulai tanggal 19-26 April 2023," ujar Ivan.

Dibuka DJ Alan Walker

Usai mengumumkan harga Formula E Jakarta 2023, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) juga membocorkan tahun akan mengundang DJ Alan Walker.

DJ musik asal Norwegia itu nantinya akan menjadi bintang tamu dalam membuka ajang balap mobil listrik tersebut.

Direktur Niaga dan Operasi Jakpro sekaligus Project Director Jakarta E-Prix 2023 Ivan Cahya Permana mengatakan, DJ Alan Walker merupakan bintang tamu spesial yang bertaraf internasional yang sudah mengkonfirmasi akan tampil.

“Tahun ini kita berlangsung selama dua hari yaitu 3 – 4 Juni 2023. Nantinya penampilan DJ Alan Walker di hari pertama sebagai opening Formula E Jakarta 2023,” kata Ivan

Tidak hanya DJ Alan Walker, direncanakan akan ada sekitar 20 musisi yang akan menghibur penonton selama dua hari.

Jumlah tersebut merupakan campuran dari musisi lokal dan internasional, namun untuk daftar bintang tamu secara lengkap masih di rahasiakan.

Beberapa yang sudah dipastikan, musisi lokal yang akan ikut memeriahkan acara adalah Ari Lasso, Lyodra, dan Lea Simanjuntak.

Harga tiket dianggap mahal

Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Gilbert Simanjuntak membandingkan harga penyelenggaraan Formula E 2022 dengan harga tiket Formula E 2023.

Menurut dia, dengan harga lebih murah, tiket Formula E 2022 saja dinilai tidak laku.

"Saya tidak mengerti dasar perhitungan tiket ini (Formula E 2023). Dulu (Formula E 2022), seingatku jauh lebih rendah dan tidak laku," tutur Gilbert melalui pesan singkat, Rabu (19/4/2023).

Gilbert lantas berpendapat PT Jakarta Propertindo (Jakpro) selaku penyelenggara Formula E Jakarta sebaiknya memberikan subsidi untuk harga tiket penyelenggaraan balap mobil tersebut.

"Bagaimana memasarkan harga tiket semahal ini? Tentukan harus diperhitungkan," sebutnya.

"Saya kira, mungkin saja akan disubsidi oleh panitia seperti dahulu," Gilbert.

(Penulis: Muhammad Naufal, Janlika Putri Indah Sari, Xena Olivia | Editor: Nursita Sari, Ihsanuddin, Agung Kurniawan)

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/04/19/19583321/fakta-ajang-formula-e-2023-jakarta-dibuka-dj-alan-walker-hingga-harga

Terkini Lainnya

Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Megapolitan
Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Megapolitan
Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Megapolitan
Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Megapolitan
Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Megapolitan
Dua Wilayah di Kota Bogor Jadi 'Pilot Project' Kawasan Tanpa Kabel Udara

Dua Wilayah di Kota Bogor Jadi "Pilot Project" Kawasan Tanpa Kabel Udara

Megapolitan
Keluarga Korban Begal Bermodus 'Debt Collector' Minta Hasil Otopsi Segera Keluar

Keluarga Korban Begal Bermodus "Debt Collector" Minta Hasil Otopsi Segera Keluar

Megapolitan
Masih di Bawah Umur, Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bogor Tak Ditahan

Masih di Bawah Umur, Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bogor Tak Ditahan

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Tipu Keluarga Istri Kedua Supaya Bisa Menikah

Polisi Gadungan di Jaktim Tipu Keluarga Istri Kedua Supaya Bisa Menikah

Megapolitan
Ini Berkas yang Harus Disiapkan untuk Ajukan Uji Kelayakan Kendaraan 'Study Tour'

Ini Berkas yang Harus Disiapkan untuk Ajukan Uji Kelayakan Kendaraan "Study Tour"

Megapolitan
Siswa SMP Lompat dari Gedung Sekolah, Polisi: Frustasi, Ingin Bunuh Diri

Siswa SMP Lompat dari Gedung Sekolah, Polisi: Frustasi, Ingin Bunuh Diri

Megapolitan
5 Tahun Diberi Harapan Palsu, Sopir Angkot di Jakut Minta Segera Diajak Gabung ke Jaklingko

5 Tahun Diberi Harapan Palsu, Sopir Angkot di Jakut Minta Segera Diajak Gabung ke Jaklingko

Megapolitan
Seorang Perempuan Luka-luka Usai Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran

Seorang Perempuan Luka-luka Usai Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran

Megapolitan
Korban Begal Bermodus 'Debt Collector' di Jaktim Ternyata Tulang Punggung Keluarga

Korban Begal Bermodus "Debt Collector" di Jaktim Ternyata Tulang Punggung Keluarga

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke