Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pak Ahok, Siapa Gubernur Terdahulu yang Suka Main Golf?

Kompas.com - 27/04/2016, 07:32 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama baru-baru ini melontarkan pernyataan mengenai adanya geng golf di kalangan pejabat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Hal itu dilontarkannya setelah silang pendapat dengan Wali Kota Jakarta Utara Rustam Effendi. Kini, Rustam telah mengundurkan diri dari jabatan Wali Kota Jakut.

Ketika itu, Basuki menyebut Rustam sebagai salah satu anggota geng golf. (Baca juga: Ahok Klarifikasi soal Foto Dirinya Bermain Golf)

Menurut Ahok (sapaan Basuki), pada era kepemimpinan gubernur terdahulu, seorang pejabat akan sulit naik jabatan jika dia bukan bagian dari geng golf atau tidak bisa bermain golf.

Namun, ia tak menyebut nama gubernur terdahulu yang dimaksudnya itu.

"Itu dulu pejabat kita rata-rata main golf. Ya semua main golf. Bang Yos (Sutiyoso) main golf, Foke (Fauzi Bowo) main golf, saya enggak. Waktunya enggak ada dan mahal juga," kata dia di Balai Kota, Senin (25/4/2016).

Ahok menilai, permainan golf rentan menjadi ajang untuk lobi-lobi. Hal itulah yang dipermasalahkannya dari para pejabat yang gemar bermain golf.

(Baca: Cerita Ahok soal Geng Golf dan Lobi-lobi Jabatan PNS DKI)

Karena rentannya golf dijadikan ajang lobi-lobi, Ahok mengaku cenderung menghindari permainan itu.

"Ini bukan soal mahalnya. Perkumpulannya kalau main golf kayak lobi kan, jadi dekat, ngobrol. Akhirnya lebih kenal," ujar dia.

"Bayangin, satu bola dipukul jauh. Waktu jalan ke bola kan mau ngapain? Ngobrol kan? Itu kan namanya mukul bola sendiri, cari sendiri. Sudah mukul jalan, terus ngomong," kata Ahok lagi.

Menurut Ahok, pada eranya, satu per satu anggota geng golf disingkirkan.

Ia juga menegaskan bahwa penunjukan pejabat di lingkungan Pemprov DKI di bawah kepemimpinannya dilakukan melalui tes, bukan berdasarkan kedekatan personal.

Atas dasar itu, Ahok tidak mempermasalahkan apabila pejabat tidak terlalu dekat dengannya secara personal.

"Saya tidak mau tahu kamu mau main golf, baik sama saya, WhatsApp saya, saya tidak peduli. Kalau Anda tes masuk dan kerjanya jelas, Anda mau maki-maki saya, nulis macam-macam, saya tidak peduli," kata Ahok.

Bang Yos mengakui

Sebelum Ahok, ada sejumlah nama yang tercatat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Mereka di antaranya adalah Sutiyoso (1997-2007), Fauzi Bowo (2007-2012), dan Joko Widodo (2012-2014).

Berdasarkan pengamatan Kompas.com selama ini, Jokowi tidak pernah menggeluti golf. Sementara itu, Foke (sapaan Fauzi Bowo) disebut tidak bisa bermain golf.

Hal itu dilontarkan oleh Sutiyoso, gubernur pendahulu Foke sekaligus mantan atasan Foke di Pemprov DKI.

"Setahu saya Foke itu enggak pernah main golf, enggak bisa olahraga dia, kecuali treadmill," ujar Sutiyoso di Istana, Selasa (26/4/2016).

(Baca: Sutiyoso: Setahu Saya, Foke Enggak Bisa Main Golf...)

Sementara itu, Bang Yos (sapaan Sutiyoso) mengakui bahwa ia memang gemar bermain golf.

Bahkan, Bang Yos mengajak serta para pejabat di bawahnya untuk mengikuti permainan yang terkenal di kalangan elite tersebut.

Terkait pernyataan Ahok mengenai geng golf, Sutiyoso membantahnya.

Ia keberatan apabila pejabat pada era gubernur terdahulu disebut sulit naik jabatan jika bukan bagian dari geng golf dan tidak bisa bermain golf.

Sutiyoso juga menegaskan bahwa ia menggeluti golf karena senang berolahraga. (Baca: Sutiyoso Kecewa Ahok Sebut Golf Tentukan Karier Pejabat DKI)

Selain itu, Sutiyoso, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), juga menjadikan olahraga bersama anak buah itu sebagai salah satu bentuk pendekatan.

"Kalau saya, golf itu karena ingin dekat dengan anak buah. Yang biasa main tenis saya ajak main tenis, yang biasa main voli saya ajak main voli. Itu kan semata-mata pendekatan gaya kepemimpinan. Itu kan olahraga," ujar dia.

Kompas TV Ahok: Geng Golf Ajang Lobi Jabatan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Megapolitan
Pria di Kali Sodong Dibunuh 'Debt Collector' Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Pria di Kali Sodong Dibunuh "Debt Collector" Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Megapolitan
KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

Megapolitan
PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

Megapolitan
Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Megapolitan
'Bullying' Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

"Bullying" Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

Megapolitan
KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

Megapolitan
Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Megapolitan
Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Megapolitan
Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Megapolitan
Polres Bogor Buat Aplikasi 'SKCK Goes To School' untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Polres Bogor Buat Aplikasi "SKCK Goes To School" untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Megapolitan
Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com