Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bareng Musisi Reggae, Djarot Nyanyikan Lagu "Kolam Susu"

Kompas.com - 16/04/2017, 17:45 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat bertemu dengan komunitas musisi reggae di salah satu kafe di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (16/4/2017).

Pada kesempatan itu, Djarot dan para musisi reggae sempat tampil bernyanyi bersama di atas panggung. Dengan membawakan lagu berjudul "Kolam Susu" yang dimainkan dengan irama khas reggae, Djarot didaulat menjadi vokalis utama.

Baca juga: Ahok-Djarot Ingin Setor Rp 103 Juta Dana Kampanye ke Kas Negara

Sebelum tampil, Djarot sempat mengungkapkan alasannya memilih lagu karya dari salah satu grup band legenda musik Indonesia, Koes Plus itu.

"Lagu ini menggambarkan sangat indah dan makmurnya Indonesia. Gemar rimah loh jinawi. Kita sangat bersyukur bisa hidup di Indonesia," ujar Djarot.

Pertemuan Djarot dengan komunitas reggae berlangsung dalam suasana santai. Sebelum tampil bersama di atas panggung, mereka sempat berbincang-bincang membicarakan banyak hal, terutama mengenai perhatian Pemerintah Provinsi DKI terhadap dunia seni.

Kepada Djarot, komunitas reggae sempat menyampaikan permintaan agar Pemprov DKI membantu menyelenggarakan festival musik reggae skala internasional di Jakarta.

Djarot menyatakan bahwa Pemprov DKI akan berupaya akan bantu merealisasikan permintaan itu.

"Jakarta ini kaya akan budaya. Semua jenis musik ada di sini. Kita suka itu. Makanya tadi ditantang bisa enggak ya dibikin semacam konser reggae, kumpulin semua. Ini pasti bisa," ujar Djarot.

Baca juga: Ahok-Djarot Siapkan "Call Center" bagi Pendukungnya yang Alami Masalah di TPS

Pada kesempaan itu, Djarot sempat menyampaikan kekagumannya pada musik reggae yang dinilainya dapat membuat orang selalu merasa gembira.

"Reggae ini enggak ada lagu yang sedih melankokis enggak ada. Lagu yang melankolis bisa jadi gembira di sini. Karena itu musik rakyat dari Jamaika yang bisa beradaptasi dengan lingkungannya," ujar Djarot.

Kompas TV Usai Shalat Jumat, Djarot Diteriaki Warga
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Megapolitan
Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Salat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Salat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Megapolitan
Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Megapolitan
Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Megapolitan
Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Megapolitan
Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Megapolitan
Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film 'Lafran'

Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film "Lafran"

Megapolitan
Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com