Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minta Dikasihani Anies, Ternyata Punya Kontrakan 4 Petak

Kompas.com - 26/10/2017, 10:24 WIB
Jessi Carina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerima berbagai macam jenis aduan warga. Salah satunya adalah aduan dari seorang wanita paruh baya yang mengeluh harga airnya terlampau mahal.

Namun, Anies merasa ibu tersebut bukan warga yang benar-benar tidak mampu. Sebab, ternyata ibu tersebut memiliki kontrakan 4 petak.

"Rumah Ibu luasnya berapa? tanya Anies.

"200 meter, Pak," jawab ibu itu.

"Loh besar dong," kata Anies.

"Iya buat biaya hidup Pak, dipetak-petak," jawab si ibu.

Baca juga : Anies Akan Evaluasi Proses Pengaduan Warga di Balai Kota

Ibu tersebut mengatakan lahan miliknya dijadikan 4 bidang kontrakan sebesar Rp 500.000. Meski memiliki kontrakan, ibu tersebut merasa berat dengan tarif air yang dia bayar.

"Tapi ibu kan usaha juga kan," kata Anies.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melayani aduan warga di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (26/10/2017). KOMPAS.com/JESSI CARINA Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melayani aduan warga di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (26/10/2017).

"Enggak Pak, cuma tempat tinggal doang," jawab si ibu.

"Bukannya dipakai kontrakan?" tanya Anies.

"Iya itu supaya ada biaya hidup," jawab dia.

"Itu kan lumayan Bu," kata Anies.

Baca juga : Model Pengaduan Warga di Balai Kota Belum Berubah, Anies Akan Ganti?

Anies pun menasihati ibu tersebut. Anies mengatakan tidak adil jika dia menurunkan tarif air si ibu, sementara warga lain menanggung tarif yang sama. Dia menyarankan kepada ibu itu agar menaikkan tarif sewa kontrakan agar penyewa juga ikut menanggung. Namun, ibu itu memelas minta dikasihani agar Anies menurunkan tarif air untuknya saja.

"Dibicarakan dulu sama yang pada nyewa, ini airnya naik. Jadi tanggung ramai-ramai. Ibu ajak semuanya berunding, jangan ditanggung sendiri," kata Anies.

"Tolonglah, Pak," jawab si ibu.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melayani aduan warga di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (26/10/2017). KOMPAS.com/JESSI CARINA Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melayani aduan warga di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (26/10/2017).

"Kalau saya kasih satu, nanti yang lain bagaimana? Adil enggak saya nanti?" tanya Anies.

"Tolonglah Pak. Cuma saya sendiri doang," kata si ibu.

Baca juga : Pengaduan Warga, Tradisi di Balai Kota yang Diharapkan Terus Ada...

Pada akhirnya, Anies tetap meminta ibu tersebut untuk membicarakan tarif air ini kepada penyewanya.

"Mereka belum tentu mau, Pak," kata ibu.

"Diajak ngomong dulu deh," ujar Anies.

Baca juga : Curhat ke Anies Nangis, Ibu Ini Tersedu Lagi Saat Mengadu ke Sandi

Kompas TV Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ingin mengatur pengaduan warga agar tidak terpusat di balai kota.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Curhat Seniman Grafiti Diremehkan karena Tak Banyak Uang, Janji Akan Terus Berkarya

Curhat Seniman Grafiti Diremehkan karena Tak Banyak Uang, Janji Akan Terus Berkarya

Megapolitan
Rancang dan Perjuangkan Sendiri, Kios Seni di GKJ Jadi Karya Terbesar Suwito Si Pelukis

Rancang dan Perjuangkan Sendiri, Kios Seni di GKJ Jadi Karya Terbesar Suwito Si Pelukis

Megapolitan
Kerap Dipandang Sebelah Mata Jadi Pelukis Jalanan, Atu: Bagi Saya Tidak Masalah

Kerap Dipandang Sebelah Mata Jadi Pelukis Jalanan, Atu: Bagi Saya Tidak Masalah

Megapolitan
Ini Biang Kerok Eskalator 'Skybridge' Stasiun Bojonggede Rusak Berminggu-minggu

Ini Biang Kerok Eskalator "Skybridge" Stasiun Bojonggede Rusak Berminggu-minggu

Megapolitan
Sistem Imigrasi Sempat 'Down', Penumpang di Bandara Soekarno Hatta Sebut Tak Ada Lagi Antrean Panjang

Sistem Imigrasi Sempat "Down", Penumpang di Bandara Soekarno Hatta Sebut Tak Ada Lagi Antrean Panjang

Megapolitan
Warga Dorong Polisi Selidiki Kasus Penjarahan Aset Rusunawa Marunda

Warga Dorong Polisi Selidiki Kasus Penjarahan Aset Rusunawa Marunda

Megapolitan
Jauh-jauh dari Depok, Tiga Pemuda Datang ke PRJ demi Coba Mie Goreng Viral

Jauh-jauh dari Depok, Tiga Pemuda Datang ke PRJ demi Coba Mie Goreng Viral

Megapolitan
Mumet Ujian dan Sekolah, Salwa ke PRJ Demi 'Ketemu' Grup Kpop Seventeen

Mumet Ujian dan Sekolah, Salwa ke PRJ Demi "Ketemu" Grup Kpop Seventeen

Megapolitan
Warga Teriak Lihat Anies Keliling PRJ: Pak, Jadi Gubernur Lagi Ya...

Warga Teriak Lihat Anies Keliling PRJ: Pak, Jadi Gubernur Lagi Ya...

Megapolitan
Wakili Heru Budi, Wali Kota Jakpus Buka Perayaan HUT DKI di PRJ Bareng Anies

Wakili Heru Budi, Wali Kota Jakpus Buka Perayaan HUT DKI di PRJ Bareng Anies

Megapolitan
Jajan Kerak Telor di PRJ, Anies: Kangen, Sudah Dua Tahun Enggak Makan Ini

Jajan Kerak Telor di PRJ, Anies: Kangen, Sudah Dua Tahun Enggak Makan Ini

Megapolitan
Anies Baswedan Kunjungi PRJ, Pandu Pesta Kembang Api dari Atas Panggung

Anies Baswedan Kunjungi PRJ, Pandu Pesta Kembang Api dari Atas Panggung

Megapolitan
Beli Uang Palsu Rp 22 Miliar, Pelaku Bakal Tukar dengan Duit Asli yang Akan Dimusnahkan BI

Beli Uang Palsu Rp 22 Miliar, Pelaku Bakal Tukar dengan Duit Asli yang Akan Dimusnahkan BI

Megapolitan
Awalnya Pembeli, Pria di Depok Dimodali Bandar Buat Jadi Peracik dan Pengedar Tembakau Sintetis

Awalnya Pembeli, Pria di Depok Dimodali Bandar Buat Jadi Peracik dan Pengedar Tembakau Sintetis

Megapolitan
Keluarga Berharap Virgoun Bisa Direhabilitasi

Keluarga Berharap Virgoun Bisa Direhabilitasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com