Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mimpi Gubernur Anies tentang Perpustakaan dan Penitipan Anak di Jakarta

Kompas.com - 10/03/2018, 20:51 WIB
Jessi Carina,
Heru Margianto

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ingin menerapkan sejumlah hasil kerjanya ketika menjadi menteri di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Pemprov DKI Jakarta. Di Kemendikbud, Anies merenovasi perpustakaan dan membuat fasilitas tempat penitipan anak serta PAUD KM 0.

Anies ingin membuat hal yang sama di Pemprov DKI Jakarta.

"Saya kepingin bikin segera. Kalau perencanaannya sudah, tapi kan kalau di pemerintahan itu harus ada anggaran ya. Insya Allah kami akan masukkan di APBD-P. Bahkan tim pemprov sudah datang ke PAUD KM 0 untuk lihat," ujar Anies di Gedung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Sabtu (10/3/2018).

Baca juga: Cerita Anies Jatuh Bangun Kejar Mimpi Belajar di Luar Negeri...

Anies sedikit bercerita tentang penamaan Paud KM 0 di Kemendikbud. Istilah KM 0 digunakan untuk menandai fase pendidikan anak yang dimulai sejak dini.

Di Jakarta nanti, Anies ingin tempat semacam ini bisa menjadi fasilitas di tempat kerja. Dia berharap bisa dianggarkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan 2018.

Namun, itu masih rencana awal. Anies belum tahu berapa yang akan dia buat dan anggaran yang dibutuhkan.

Saat di Kemendikbud, Anies juga sempat melihat-lihat perpustakaan yang sudah selesai di renovasi itu.

Anies mengaku senang melihat perpustakaan itu sekaligus kembali ke gedung Kemendikbud yang menjadi kantornya dulu.

"Saya baru pertama kali ini kembali ke sini, senang sekali. Kalau ke perpustakaannya saya sudah sering mampir, tapi saya enggak pernah masuk ke gedung," ujar Anies.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Megapolitan
Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com