Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beroperasi Februari 2019, Ini 5 Fakta LRT Velodrome-Kelapa Gading

Kompas.com - 20/12/2018, 09:30 WIB
David Oliver Purba,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT LRT Jakarta menargetkan light rail transit (LRT) Velodrome-Kelapa Gading beroperasi pada Februari 2019.

Hingga saat ini, progres pengerjaan telah mencapai 90 persen.

Kompas.com merangkum lima fakta mengenai moda transportasi massal yang akan beroperasi pada rute Velodrome-Kelapa Gading tersebut:

1. Headway 5 hingga 15 menit

Direktur Utama PT LRT Jakarta Allan Tandiono mengatakan, LRT Jakarta akan beroperasi setiap hari.

Pada Senin-Jumat, LRT akan beroperasi mulai pukul 06.00 hingga 22.00.

Baca juga: M Taufik: Saya Khawatir LRT Jadi seperti Kereta di Taman Mini...

Sementara itu, pada Sabtu dan Minggu, LRT mulai beroperasi pukul 07.00 hingga 23.00.

PT LRT Jakarta menargetkan waktu kedatangan antar kereta atau headway LRT Jakarta mencapai lima menit pada jam sibuk dan 15 menit pada waktu reguler.

Direktur Utama PT LRT Jakarta  Allan Tandiono saat pemaparan  terkait   kesiapan operasi dan pelayanan LRT Jakarta, di Gedung Thamrin City, Jakarta Pusat,  Rabu (19/12/2018).KOMPAS.com/DAVID OLIVER PURBA Direktur Utama PT LRT Jakarta Allan Tandiono saat pemaparan terkait kesiapan operasi dan pelayanan LRT Jakarta, di Gedung Thamrin City, Jakarta Pusat, Rabu (19/12/2018).
"Karena, kan, kita cost, subsidi kan semua uang pajak kalian dan saya. Kalau jam enggak sibuk enggak ada yang naik, kenapa kita kirim lima menit. Kereta datang enggak ada orang," ujar Allan saat pemaparan kesiapan operasi dan pelayanan LRT Jakarta, di Gedung Thamrin City, Jakarta Pusat, Rabu (19/12/2018).

Baca juga: Naik LRT, Waktu Tempuh Kelapa Gading-Sudirman Ditargetkan Kurang dari 1 Jam

2. Target 14.225 penumpang per hari

Untuk tahap awal, LRT menargetkan jumlah penumpang yang diangkut mencapai 14.225 penumpang per hari dengan jumlah 245-282 perjalanan.

Jumlah tersebut hanya bisa dicapai jika LRT dan bus transjakarta telah terintegrasi.

Baca juga: LRT Akan Beroperasi Setiap Hari dengan Headway 5 Menit pada Jam Sibuk

Saat ini, proses tersebut masih berlangsung, salah satunya dengan membangun jembatan penghubung antara Stasiun Velodrome dan Halte Rawamangun, Jakarta Timur.

3. Kartu sekali jalan

PT LRT Jakarta menyiapkan kartu sekali jalan bagi masyarakat yang bukan merupakan penumpang reguler LRT.

Tak seperti kartu elektronik yang diterbitkan pihak bank, kartu LRT sekali jalan ini bisa di-refund.

Penyediaan kartu tersebut untuk memberikan rasa adil bagi para penumpang yang bukan merupakan penumpang reguler LRT.

Baca juga: Pihak LRT Siapkan Kartu Sekali Jalan yang Bisa Di-refund

Warga menjajal Light Rail Transit (LRT) Jakarta saat uji coba di Stasiun Velodrome, Jakarta, Rabu (12/9/2018). LRT rute Velodrome hingga Kelapa Gading tersebut sedang dilakukan uji coba terbatas tahap I yang berlangsung hingga 14 September 2018.MAULANA MAHARDHIKA Warga menjajal Light Rail Transit (LRT) Jakarta saat uji coba di Stasiun Velodrome, Jakarta, Rabu (12/9/2018). LRT rute Velodrome hingga Kelapa Gading tersebut sedang dilakukan uji coba terbatas tahap I yang berlangsung hingga 14 September 2018.
Namun, Allan masih belum bisa menjawab apakah kartu LRT untuk penumpang reguler akan terintegrasi dengan seluruh moda transportasi di Jakarta, termasuk mengenai tarif yang dikenakan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

DLH DKI Angkut 83 Meter Kubik Sampah dari Pesisir Marunda Kepu

DLH DKI Angkut 83 Meter Kubik Sampah dari Pesisir Marunda Kepu

Megapolitan
Janggal, Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Janggal, Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Megapolitan
8 Pasien DBD Masih Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

8 Pasien DBD Masih Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

Megapolitan
Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

Megapolitan
Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

Megapolitan
Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com