Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panduan Lengkap LRT Jabodebek, Rute dan Stasiun

Kompas.com - 27/07/2019, 07:00 WIB
Anastasia Aulia,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tingkat kemajuan atau progres proyek LRT Jabodebek Tahap I yang dibangun oleh PT Adhi Karya Persero dikabarkan telah mencapai 63 persen per Juni 2019.

Mengutip dari laman resmi LRT Jabodebek, tingkat kemajuan tersebut terdiri atas lintas pelayanan Cawang-Cibubur 83,5 persen, lintas pelayanan Cawang-Dukuh Atas 52,6 persen dan lintas pelayanan Cawang-Bekasi Timur 57,8 persen.

LRT Jabodebek tahap satu direncanakan akan melintasi total 17 stasiun. Seluruh stasiun itu kini dalam tahap pembangunan dan diperkirakan akan beroperasi pada tahun 2021.

Baca juga: Pembangunan LRT Fase Dua Masuk Tahap Studi Kelayakan

Nantinya, rute Cawang-Dukuh Atas memiliki panjang 11,05 kilometer, rute Cawang Bekasi 18,49 kilometer dan rute Cawang-Cibubur 14,89 kilometer.

Setiap rangkaian LRT Jabodebek memiliki enam gerbong kereta dengan kapasitas normal 118 penumpang per gerbong atau maksimal hingga 208 penumpang per gerbong.

Jalur yang digunakan LRT Jabodebek merupakan jalur layang. Rencananya, tarif yang ditetapkan untuk LRT Jabodebek adalah Rp 12.000 per penumpang.

LRT Jabodebek menerapkan sistem persinyalan moving block yang berpengaruh pada headway atau waktu tunggu kedatangan kereta di setiap stasiun yakni 3 menit.

Untuk lebih lengkapnya, berikut rincian stasiun setiap rute LRT Jabodebek Tahap I yang sedang dibangun.

Stasiun-stasiun LRT yang akan dibangun di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi.LRT Jabodebek Stasiun-stasiun LRT yang akan dibangun di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi.

Lintasan Cibubur-Cawang

1. Stasiun Harja Mukti
2. Stasiun Ciracas
3. Stasiun Kampung Rambutan
4. Stasiun Taman Mini
5. Stasiun Cawang

Lintasan Bekasi Timur-Cawang

1. Stasiun Jati Bening Baru
2. Stasiun Cikunir 1
3. Stasiun Cikunir 2
4. Stasiun Bekasi Barat
5. Stasiun Jati Mulya.

Lintasan Cawang-Dukuh Atas

1. Stasiun Ciliwung
2. Stasiun Cikoko
3. Stasiun Pancoran
4. Stasiun Kuningan
5. Stasiun Rasuna Said
6. Stasiun Setiabudi
7. Stasiun Dukuh Atas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Megapolitan
Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Megapolitan
PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Megapolitan
Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Megapolitan
Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Megapolitan
Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Megapolitan
Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com