Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Souw Beng Kong, Pemimpin Pertama Etnis Tionghoa di Batavia

Kompas.com - 25/01/2020, 07:08 WIB
Dean Pahrevi,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bicara soal kisah masyarakat keturunan Tionghoa di Indonesia, ternyata memiliki sejarah yang panjang.

Kehidupan etnis Tionghoa di Indonesia sudah berlangsung sejak zaman penjajahan kolonial Belanda.

Dikutip dari buku "Waktu Belanda Mabuk Lahirlah Batavia" yang ditulis Alwi Shahab, pada zaman kolonial Belanda, warga etnis Tionghoa yang hingga kini masih disegani, ialah Souw Beng Kong.

Dia merupakan salah satu orang yang masuk dalam sekumpulan imigran awal etnis Tionghoa di Batavia (kini Jakarta).

Baca juga: Asal Usul Etnis Tionghoa di Bekasi, Berawal dari Pemberontakan di Batavia

Berkat kedekatannya dengan Gubernur Batavia saat itu Jenderal JP Coen, pada Oktober 1619, Souw diangkat menjadi kapitan Cina atau pemimpin pertama etnik Cina di Batavia.

"Coen sangat menyenangi orang Cina yang dinilai rajin, tidak kenal lelah, dan sangat terampil," tulis Alwi dalam bukunya.

Sebelum hijrah ke Batavia, Souw merupakan seorang saudagar di wilayah Banten. Di sana lah, Souw bertemu dan berteman dengan Coen.

Coen pula yang mengajak Souw pindah ke Batavia, untuk ikut memajukan perekonomian Batavia.

Pindah ke Batavia, Souw membawa sekitar 200 orang pengikutnya. Jumlah itu meningkat menjadi lebih dari 3.000 jiwa dalam waktu 30 tahun.

Baca juga: Mengenal Sejarah di Museum Pustaka Peranakan Tionghoa

Menjadi Kapiten Cina Pertama di Batavia, Souw menjadi sangat kaya raya. Kekayaannya bersumber dari bisnis perniagaan, pengapalan, konstruksi, dan sejumlah perkebunan gula di Batavia.

Tidak hanya itu, berkat kekuasaannya menjadi Kapiten Cina, Souw juga menerima pajak yang dibayar masyarakat Cina.

"Souw membangun sebuah wisma mewah dekat kastil (benteng) di Prinsenstraat, Pasar Ikan, yang saat itu merupakan pusat kota Batavia. Di tempat ini Coen sering mengunjunginya untuk minum teh dan membicarakan perdagangan," tulis Alwi.

Souw meninggal dunia dan dimakamkan di Batavia pada 1644. Makamnya terletak di Jalan Taruna (kini Jalan Souw Beng Kong), Jakarta Barat, kurang lebih satu kilometer dari Stasiun Kereta Api Jakarta Kota.

Baca juga: Bukan Gong Xi Fa Cai, Begini Ucapan Tahun Baru Imlek Tempo Dulu

Kini, makam orang yang pernah berkuasa bak raja-raja mandarin itu hanya menyisakan sebuah batu nisan.

Hal itu karena seluruh bagian makam sudah menyatu dengan rumah penduduk.

Kondisi makam Souw dan kerabat-kerabatnya kini tidak terawat.

Berada di tengah-tengah rumah penduduk, bahkan ada yang terletak di tempat pembuangan limbah di sebuah rumah penduduk.

"Sampai pertengahan 1960-an, di tiga RT di kawasan ini seluruhnya tempat pemakaman orang-orang Cina," kata sejumlah orang tua di sini, yang ditulis Alwi dalam bukunya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Megapolitan
'Mayday', 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

"Mayday", 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

Megapolitan
Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Megapolitan
3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

Megapolitan
Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Megapolitan
PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

Megapolitan
Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Megapolitan
Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Megapolitan
Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Megapolitan
Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Megapolitan
Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Megapolitan
Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Megapolitan
Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk 'Liquid'

Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk "Liquid"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com