Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Delapan Gerai SIM di Mal Jakarta Kembali Dibuka Mulai Hari Ini

Kompas.com - 15/06/2020, 06:27 WIB
Rindi Nuris Velarosdela,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Delapan gerai Surat Izin Mengemudi (SIM) di pusat perbelanjaan atau mal di Jakarta kembali dibuka, hari ini, Senin (15/6/2020) untuk melayani perpanjangan SIM.

Pembukaan kembali gerai SIM tersebut dilakukan berkait dengan beroperasinya kembali mal-mal di Jakarta sesuai Peraturan Gubernur Nomor 51 Tahun 2020 yang diteken Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada 4 Juni 2020.

"Iya, layanan gerai SIM di mal akan dibuka kembali," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan, Minggu (14/6/2020).

Baca juga: Panduan Perpanjangan SIM: Prosedur, Lokasi, hingga Biaya

Disampaikan Sambodo, masing-masing gerai SIM memiliki waktu operasional yang berbeda-beda. Meskipun demikian, polisi tetap menerapkan protokol kesehatan seperti mengenakan masker dan pembatasan jumlah pemohon perpanjangan SIM.

Hal ini bertujuan untuk menghindari penularan virus Corona antar pengunjung. Pembatasan kuota pengunjung harian di gerai SIM disesuaikan dengan kapasitas ruang tunggu masing-masing gerai.

"(Pembatasan) 100 sampai 150 pemohon per hari, tergantung kapasitas ruang tunggu," ujar Sambodo.

Baca juga: Masa Dispensasi SIM Diperpanjang, Berapa Biaya Perpanjangannya?

Berikut daftar gerai SIM di delapan mal di Jakarta yang kembali beroperasi,

1. Unit gerai SIM Gandaria City beroperasi Senin hingga Sabtu mulai pukul 12.00 hingga 18.00 WIB

2. Unit gerai SIM Artha Gading beroperasi Senin hingga Sabtu mulai pukul 12.00 WIB hingga 18.00 WIB

3. Unit gerai SIM Pluit Village beroperasi Senin hingga Minggu mulai pukul 12.00 hingga 18.00 WIB

4. Unit gerai SIM Taman Palem beroperasi Senin hingga Sabtu mulai pukul 08.00 hingga 12.00 WIB

5. Unit gerai SIM Lippo Puri beroperasi Senin hingga Sabtu pukul 10.00 hingga 16.00 WIB

6. Unit gerai SIM Blok M Square beroperasi Senin hingga Sabtu pukul 10.00 hingga 14.00 WIB

7. Unit gerai SIM Mal Pelayanan Publik (MPP) beroperasi Senin hingga Jumat mulai pukul 08.00 sampai 15.00 WIB

8. Unit gerai SIM Tamini Square beroperasi Senin hingga Sabtu mulai pukul 11.00 hingga 19.00 WIB.

Baca juga: Polisi Ajukan Surat untuk Bisa Segera Buka Gerai SIM di Mal

Adapun, masa dispensasi perpanjangan SIM resmi diperpanjang hingga 31 Agustus 2020. Sebelumnya, masa dispensasi hanya berlaku hingga 30 Juni.

Artinya, pemilik SIM yang masa berlakunya habis dalam periode 17 Maret hingga 29 Mei dapat memperpanjang SIM mulai 2 Juni hingga 31 Agustus 2020 tanpa perlu membuat SIM baru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Megapolitan
'Mayday', 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

"Mayday", 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

Megapolitan
Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Megapolitan
3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

Megapolitan
Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Megapolitan
PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

Megapolitan
Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Megapolitan
Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Megapolitan
Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Megapolitan
Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Megapolitan
Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Megapolitan
Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Megapolitan
Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk 'Liquid'

Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk "Liquid"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com