Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HUT Ke-75 RI, Ancol Gelar Pengibaran Bendera di Akuarium Besar Sea World

Kompas.com - 14/08/2020, 08:19 WIB
Bonfilio Mahendra Wahanaputra Ladjar,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Taman Impian Jaya Ancol akan memperingati hari ulang tahun ke-75 Republik Indonesia dengan menggelar pengibaran bendera merah putih di dalam akuarium besar Sea World Ancol pada Senin (17/8/2020) mendatang.

Division Head of Brand Promotion and Activation Ancol Ticha Hestiningrum Desanti mengatakan, pengibaran bendera merah putih di dalam akuarium besar Sea World Ancol merupakan acara tahunan yang akna dilakukan penyelam profesional.

Rencananya pengibaran akan dilakukan pada Senin minggu depan Pukul 10.30 WIB.

Baca juga: PSBB Transisi Diperpanjang, Perlombaan HUT Kemerdekaan RI Ditiadakan tetapi Upacara Diperbolehkan

"Kegiatan tersebut merupakan ritual tahunan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Dilakukan oleh para penyelam professional," kata Ticha dalam keterangan tertulis yang dikirim Suku Dinas Kominfotik Kota Administrasi Jakarta Utara, Kamis (13/8/2020).

Para penyelam yang ditugaskan dalam pengibaran bendera nantinya akan menjalani gladi bersih pengibaran pada Sabtu (15/8/2020) Pukul 09.30 – 10.30 WIB.

Ancol juga memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk menyaksikan secara langsung pengibaran bendera dengan penerapan protokol kesehatan berupa 3M (menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak).

Baca juga: Libur Akhir Pekan, Lebih dari 25.000 Orang Berlibur di Ancol

"Untuk dapat menyaksikan pertunjukan ini, pengunjung diwajibkan mematuhi sejumlah protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Manajemen Ancol, seperti memakai masker, membawa hand sanitizer, mencuci tangan, mengukur suhu tubuh, dan menjaga jarak," kata Ticha.

Untuk mendapatkan tiketnya, manajemen Taman Impian Ancol hanya menjual tiket dan reservasi melalui daring melalui laman resmi Taman Impian Jaya Ancol.

"Selain sebagai bentuk memberikan benefit lebih bagi pengunjung yang ingin datang ke Ancol, promo-promo tersebut juga sebagai salah satu bentuk partisipasi Ancol dalam menyambut Hari Kemerdekaan RI ke-75," ujar Ticha.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Megapolitan
Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Megapolitan
Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Megapolitan
PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Megapolitan
Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Megapolitan
Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Megapolitan
Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Megapolitan
Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com