Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belum Ada Pasien Covid-19 yang Jalani Isolasi di Graha Wisata TMII

Kompas.com - 18/10/2020, 17:12 WIB
Egidius Patnistik

Editor

Sumber Antara

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengelola Graha Wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, belum pernah menerima pasien Covid-19 berstatus orang tanpa gejala setelah delapan hari beroperasi.

"Sampai hari ini belum ada laporan ke kami dari Dinas Kesehatan DKI. Masih kosong," kata Kepala Unit Pelaksana Anjungan Graha Wisata TMII, Yayang Kustiawan, di Jakarta, Minggu (18/10/2020).

Yayang mengatakan, situasi itu sesuai dengan laju penularan serta angka kematian pasien Covid-19 di Jakarta yang dilaporkan melambat sejak akhir September 2020.

Baca juga: Tampung Pasien Covid-19 Mulai 10 Oktober, Graha Wisata TMII Lakukan Simulasi

Berdasarkan data yang disusun Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, nilai Rt Jakarta pada awal September 2020 sebesar 1,14 dan saat ini berkurang menjadi 1,07.

Selain itu, terjadi penurunan jumlah kasus positif pada periode 26 September sampai 9 Oktober 2020 dibanding kondisi 14 hari sebelumnya.

Pada periode tersebut, jumlah kasus positif meningkat 22 persen atau sebanyak 15.437 kasus. Jumlahnya lebih rendah dibanding dua pekan sebelumnya yang meningkat 31 persen atau sebanyak 16.606 kasus.

Sedangkan, kasus aktif meningkat hanya 3,81 persen atau sebanyak 492 kasus, dibanding sebelumnya meningkat 9,08 persen atau 1.074 kasus. Sejak akhir September hingga awal Oktober 2020, jumlah kasus aktif harian mulai konsisten mendatar, menunjukkan adanya perlambatan penularan.

Yayang menambahkan, saat ini Graha Wisata sanggup menampung hingga 102 pasien di 48 kamar isolasi dalam satu gedung berlantai tiga sejak resmi dibuka pada 10 Oktober 2020.

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur pun telah dua kali melakukan simulasi penerimaan pasien, terakhir pada Jumat lalu.

Pasien saat turun dari ambulans hingga menuju ke tempat ke loker barang didampingi oleh petugas medis.

Pasien kemudian disemprot cairan disinfektan pada seluruh tubuh dan barang bawaan oleh petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jaktim.

Selanjutnya pasien duduk di tempat yang disediakan untuk menunggu panggilan pendaftaran. Setelah itu pasien diarahkan untuk cuci tangan dan tanda tangan administrasi bahwa pasien melakukan isolasi mandiri di Graha Wisata TMII, setelah itu pasien diantar ke ruangan isolasi.

Asisten Kesejahteraan Rakyat Kota Administrasi Jakarta Timur, Alawi, mengatakan Graha Wisata TMII menjadi salah satu tempat yang direkomendasikan Pemerintah Kota Jakarta Timur sebagai tempat isolasi warga Jakarta Timur yang terpapar Covid-19 jika tempat tinggalnya tidak layak untuk isolasi mandiri.

Baca juga: Sebelum Layani Pasien Covid-19, Semua Karyawan Graha Wisata TMII Jalani Rapid Test

Dikatakan tidak layak jika luas bangunan terbatas untuk aktivitas pasien OTG menjaga jarak aman. Misalnya, ruangan sempit atau belum berlantai dua.

"Jadi prosedurnya warga harus melalui puskesmas dulu dan mendapatkan rujukan yang dikoordinasikan terlebih dahulu ke pihak Graha Wisata. Mereka berhak mendapatkan kamar, dan makan dari Suku Dinas Sosial Jakarta Timur," kata dia.

Pemanfaatan Graha Wisata sebagai fasilitas isolasi untuk memutus mata rantai klaster keluarga.

“Jadi perlu adanya pendataan dan penegasan dari Puskesmas bahwa warga tersebut sehat, tanpa gejala dan tidak mempunyai riwayat penyakit bawaan jadi baru dilakukan isolasi mandiri di Graha Wisata," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com