Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Menikah Virtual, Suami Pasien Covid-19 Pakai APD Antar Cincin Nikah ke Wisma Atlet

Kompas.com - 02/01/2021, 17:05 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah melangsungkan pernikahan secara virtual pada Jumat (1/1/2021), wartawati Aini Ummia yang sedang melalui masa isolasi mandiri di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet mendapatkan cincin dari suaminya, Pringgo Aditya.

Pringgo mengantarkan cincin tersebut ke RSD Wisma Atlet dengan mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap.

Aini sebelumnya menyaksikan Pringgo mengucapkan ijab kobul melalui aplikasi Zoom, karena dirinya dinyatakan positif Covid-19 beberapa hari sebelumnya.

Setelah itu, Aini meminta Pringgo untuk mengantarkan cincin pernikahan mereka ke Wisma Atlet, tempatnya menjalani isolasi mandiri.

Baca juga: Wartawati ini Menikah Virtual di Wisma Atlet Setelah Dinyatakan Positif Covid-19

"Jadi setelah akad, gue happy banget kan, gue bilang nanti suami gue datang untuk ngasih cincin nikah, karena kan setelah akad biasanya tukeran cincin, akhirnya dia dateng," kata Aini dalam wawancara virtual bersama Kompas.com, Sabtu (2/1/2021).

Awalnya, Aini meminta Pringgo mengantarkan cincin itu hanya sampai depan pos Wisma Atlet.

Namun, rencana itu didengar langsung oleh Mayjen TNI Tugas Ratmono, Koordinator RSDC Wisma Atlet Kemayoran yang turut hadir dalam pernikahan Aini.

"Maksud gue suami gue bisa lah dateng ke sini, taruh cincin di pos, nanti petugas yang nganter, eh Pak Jendral dengar," ucap Aini

Tugas kemudian mengizinkan Pringgo mengantarkan cincin langsung kepada sang istri di kamar isolasinya dengan mengenakan hazmat dan alat pelindung diri lengkap.

Baca juga: Pasien Covid-19 Menikah Virtual, RSD Wisma Atlet Siapkan Rias Pengantin dan Dekorasi di Kamar Isolasi

"Katanya 'suruh datang aja langsung ke kamar pakein APD nanti dibantu ya tolong dibantu. Biar dia bisa ketemu istrinya kasih cincin langsung'," tutur Aini menirukan ucapan Tugas.

Aini pun terkejut, ia tak menyangka bahwa sore itu Pringgo menyematkan cincin pernikahan mereka ke tangannya.

Sebelumnya, Aini berencana menggelar pernikahan dengan sang kekasih, Pringgo Aditya pada 1 Januari 2021.

Namun prosesi akad nikah harus belangsung secara virtual karena Aini dinyatakan positif Covid-19 lima hari menjelang hari pernikahannya.

"Tiba-tiba H-5 gue demam, sebelumnya sehat-sehat aja. H-4 gue ke klinik karena gua pikir gue kecapean mempersiapkan pernikahan, terus gue swab antigen ternyata hasilnya positif," tutur Aini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com