JAKARTA, KOMPAS.com - Kamar isolasi di Graha Wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, kemungkinan akan terisi penuh pada hari ini, Senin (21/6/2021).
Berdasarkan data per pukul 09.00 WIB diketahui bahwa dari 33 kamar yang disediakan, 30 di antaranya masih terisi pasien Covid-19 orang tanpa gejala (OTG).
"Kemungkinan kamar penuh hari ini bisa saja," kata Kepala Unit Graha Wisata TMII Yayang Kustiawan, saat dihubungi, Senin.
Jika kamar isolasi Graha Wisata TMII penuh, pasien akan diarahkan ke tempat-tempat isolasi lain yang disiapkan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
"Kalau di Graha Wisata TMII penuh, pasien diarahkan di tempat isolasi lainnya yang memang sudah ditetapkan Pemda DKI, seperti Rusun Nagrak (Cilincing) dan lain-lain. Pusdiklat Damkar Ciracas juga bisa menjadi alternartif," ujar Yayang.
Kendati demikian, Yayang berharap, Graha Wisata TMII tidak full hari ini.
"Hari ini bisa berubah dengan pulangnya beberapa pasien yang sudah sembuh. Untuk data pasien masuk dan keluar masih belum fixed," tutur Yayang.
Sebelumnya, Kepala Subbagian Tata Usaha Unit Pengelola Anjungan dan Graha Wisata Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta Ranty Ariany mengatakan, kapasitas kamar isolasi pasien Covid-19 di Graha Wisata TMII hanya tersisa tiga kamar saja. Data tersebut dihimpun pada Minggu kemarin.
Baca juga: Antisipasi Graha Wisata Ragunan Penuh, Pemkot Jaksel Siapkan Rusun Pasar Rumput
"Jumlah kapasitas kamar Graha Wisata TMII 33 kamar, jumlah terpakai 30 kamar, sisa kamar tersedia 3 kamar," kata Ranty dalam keterangan tertulis, Minggu (20/6/2021).
Rianty mengatakan, kamar yang tersisa sedikit setelah 70 pasien Covid-19 masuk ke wisma dalam dua hari.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.