Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Nonton Balap Liar Legal di Ancol? Catat, Ini Lokasinya

Kompas.com - 14/01/2022, 21:05 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya telah menyiapkan tempat khusus bagi penonton yang ingin menyaksikan balap liar legal atau street race yang akan digelar di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Minggu (16/1/2022).

AKP Harnas dari Ditlantas Polda Metro Jaya mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan area penonton balap liar legal seri pertama tersebut.

"Penonton akan ditempatkan di jalan sebelah kali. Di sini kan ada setapak jalan sepanjang trek," ujar Harnas saat ditemui di lokasi, Jumat (14/1/2022).

Baca juga: Lahirnya Kompetisi Resmi Balap Liar Pertama di Jakarta, Berawal dari Keresahan Kapolda

Harnas mengatakan, nantinya, penonton juga akan dibatasi dengan pagar setengah badan atau pagar barikade.

Kemudian, mereka bisa masuk ke arena street race dari pintu Ancol.

"Disarankan melalui pintu Ancol Timur. Di sana nanti akan menunjukkan tiketnya, lalu diarahkan menuju tempat area festival," kata dia.

Selanjutnya dari area festival, akan terdapat beberapa pintu dibuka agar mereka dapat menyeberangi lintasan menuju ke tempat penonton.

Baca juga: Sediakan Sirkuit hingga Kompetisi Resmi, Polda Metro Jaya Berharap Balap Liar Hilang

"Jadi penonton parkir di dalam (Ancol), tidak ada yang parkir di luar," kata dia.

Harnas juga mengingatkan penonton agar tidak membawa minuman beralkohol, senjata api, dan senjata tajam untuk keamanan bersama.

Persiapan lomba balap liar yang difasilitasi oleh Polda Metro Jaya terus dimatangkan jelang pelaksanaan acara pada Minggu (16/1/2022).

Berdasarkan pantauan Kompas.com, pada Jumat (14/1/2022), sejumlah persiapan berupa pemasangan tiang-tiang untuk tenda, pengecatan tembok di sekitar lokasi, hingga pemasangan bendera yang bertuliskan nama acara bertajuk Street Race Polda Metro Jaya dengan motto Mengejar Prestasi Bukan Sensasi.

Harnas mengatakan, pihaknya terus melakukan persiapan untuk kegiatan street race seri pertama yang akan dilaksanakan di Ancol pada hari Minggu.

"Kami hari ini sudah mulai memasang tenda, mempersiapkan barrier, dan tentunya mengecek ulang kembali aspal-aspal yang sudah diperbaiki serta dinding-dinding yang sudah dicat, semuanya untuk keselamatan," ujar dia.

Dia mengatakan, secara keseluruhan kesiapan untuk penyelenggaraan street race tersebut sudah 90 persen.

Keamanan di sisi kanan dan kiri lintasan, kata dia, masih akan terus dilakukan pada hari Sabtu (15/1/2022).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com